BARRU, BKM — Warga Dusun Rumpiae Desa Kading Kecamatan Tanete Riaja menumpahkan curahan hatinya ke Bupati Barru Suardi Saleh tentang berbagai hal saat sedang bersilaturrahmi usai shalat Jumat ( 13/9).
Diantaranya ada beberapa warga yang curhat jika belum memiliki kartu BPJS.
Mendengar keluh kesah warga. Bupati Barru Suardi Saleh secara spontan meminta langsung ke warga ini untuk segera menyerahkan photo copy kartu keluarganya, agar bisa diselesaikan proses administrasinya, supaya bisa secepatnya memiliki kartu BPJS.
Silaturahmi digelar warga bersama Bupati Barru Suardi Saleh usai melakukan shalat Jumat di Masjid Kampung Rumpiae. Suardi didampingi Camat Tanete Riaja, Musakkir dan masyarakat Kampung Rumpiae.
Sebelumnya Bupati Barru Suardi Saleh tidak mempersoalkan adanya rencana kenaikan iuran BPJS. Malah Pemkab bertekad menuntaskan target 7.000 warga kurang mampu dalam kepemilikan kartu BPJS pada 2019 ini.
“Bagi Pemkab Barru tidak akan mempersoalkan adanya rencana kenaikan iuran BPJS. Kami menilai perubahan itu tetap akan dibayarkan melalui APBD, ” pungkas Suardi.
Dihari yang sama Bupati Barru Suardi Saleh menyerahkan bantuan kepada salah seorang warga Rumpiae yang menjadi korban kebakaran beberapa waktu lalu.
Suardi memberikan bantuan penyelesaian rumah nenek Johoria. “Saya berharap ibu Johoria tetap bersabar menghadapi cobaan ini. Ujian kesabaran akan memudahkan rezky semakin terbuka dari Allah swt, ” terangnya. (udi/C)
Warga Curhat tak Punya BPJS

×





