pulsa.rovindo.com - Pusat Distributor Pulsa dan TOken
pulsa.rovindo.com - Pusat Distributor Pulsa dan TOken

Resting House Jadi Perkampungan Bahasa Inggris

ENREKANG, BKM — Untuk meningkatkan mutu pendidikan bahasa Inggris siswa siswi SMP dan SMA di Kabupaten Enrekang, pemerintah kabupaten bekerja sama Britani English Supercamp menggelar kursus Perkampungan Bahasa Inggris super cepat di Resting House Villa Bambapuang, Kecamatan Anggeraja, Enrekang. Kegiatan ini berlangsung sejak 1 Juni dan berakhir 4 Agustus mendatang.
Mr Fauzi, salah satu dari 10 mentor (pengajar) dalam kegiatan tersebut, mengatakan para peserta dikarantina di Resting House selama 14 hari untuk kursus bahasa Inggris dengan program-program khusus yang sudah didesain oleh mentor Britani English Supercamp. Kegiatan ini berlangsung dalam empat gelombang. Setiap gelombang silih berganti peserta yang ikut.
“Hanya dalam waktu 14 hari saja belajar, siswa-siswi sudah mampu mengusai percakapan bahasa Inggris yang digunakan sehari-hari dan pelajaran di sekolah nantinya,” kata Mr Fauzi saat ditemui di Resting House Villa Bambapuang, Sabtu (25/7) sore.
Menurut Fauzi, sejak dibukanya perkampungan Inggris oleh Bupati Enrekang H Muslimin Bando pada 1 Juni, sudah ratusan siswa siswi SMP dan SMA yang telah selesai mengikuti kegiatan gratis ini. “Sudah ada 517 siswa siswi SMA dan SMP yang tamat disini,” ujarnya.
Rina Almaida, salah satu siswi asal SMPN Anggeraja yang sedang mengikuti kursus, merasa senang selama mengikuti program tresebut. Sebab materi yang diajarkan oleh mentor cepat dimengerti dan dipahami.
”Belajar bahasa Inggris di sini sangat bagus sekali. Kita cepat mengerti materi yang diajarkan oleh mentor,” jelas Rina.
Terpisah, Kabag Humas Pemkab Enrekang Arlan Razak mengatakan, kursus bahasa Inggris secara gratis bagi siswa siswi SMP dan SMA ini menjadi bukti kepedulian Bupati H Muslimin Bando terhadap upaya peningkatan mutu pendidikan du Bumi Massenrempulu.
”Ini merupakan langkah awal dalam rangka meningkatkan mutu siswa siswi di Enrekang,” kata Arlan. (her/rus/c)




×


Resting House Jadi Perkampungan Bahasa Inggris

Bagikan artikel ini melalui

atau copy link

Tinggalkan komentar