BULUKUMBA, BKM–Politisi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) yang juga Anggota DPR RI H Muhammad Aras mengomandoi langsung Gerakan Pungut Sampah (GPS) di acara Family Gathering Sabtu hingga Minggu (25/12) bersama ratusan Tim Sahara (Sahabat Aras) di Pantai Panda, Kabupaten Bulukumba.
Sebagai Pembina Tim Sahara, Muhammad Aras mengingatkan kadernya agar menyambut Tahun Baru 2023 Masehi dengan kegiatan-kegiatan positif yang dampaknya bisa dirasakan langsung oleh masyarakat. Salahsatunya dengan menggagas GPS disepanjang bibir Pantai Panda, Bulukumba.
“Kawan-kawan sekalian, pada saat liburan menjelang tahun baru 2023 ini tentunya akan banyak warga yang memanfaatkannya dengan berlibur ke tempat-tempat wisata seperti di Pantai Panda ini. Maka dari itu, meski kita saat ini dalam rangka mengisi waktu hiburan dengan acara Family Gatheting disini, jangan lupa untuk membersihkan pinggir pantai dari sampah-sampah yang mengotori keindahannya, jadilah kader Sahabat Aras yang bermanfaat,”himbau Aras.
Masykur Thahir, Ketua Koordinator Sahara menyambut baik arahan dari Ketua Pembina yang menginstruksikan anggotanya untuk mengikuti Family Gathering sekaligus melaksanakan GPS di Pantai Panda, Bulukumba dalam rangka merawat dan menjaga keindahan alam.
“Mari kita lansanakan instruksi Bapak Ketua Pembina agar kita memastikan dalam acara Family Gathering ini agar Pantai Panda yang kita kunjungi sama-sama dirawat dan dijaga kelestariannya dengan tidak membuang sampah sembarangan dan bersama-sama mengikuti Gerakan GPS,”kata Masykur.
Andi Wadi, salahsatu anggota Sahabat Aras menyampaikan rasa bangga dan semangat menyambut instruksi GPS dari Ketua Pembina dan Ketua Koordinator agar pantai tetap terjaga keindahannya.
Hadir dalam acara tersebut, para staf dan tenaga ahli DPR RI Fraksi PPP, Muhammad Ramli Syamsuddin, Hamka Anas, Adang Budaya, Abdulrahman, Eka Putri, Arizaldy Aras dan ratusan anggota Sahabat Aras. (rif)