pulsa.rovindo.com - Pusat Distributor Pulsa dan TOken
pulsa.rovindo.com - Pusat Distributor Pulsa dan TOken

Parpol Baru Juga Siap Bertarung di Pileg

MAKASSAR, BKM–Sejumlah partai politik (Parpol) baru juga sangat siap menghadapi pemilu legislatif (Pileg) 14 Februari 2024 mendatang.
Partai Ummat, Partai Gelora, maupun Partai Buruh tak ingin kalah dengan partai lainnya seperti Partai Perindo dan Partai Solidaritas Indonesia (PSI).
Mesin politik Partai Ummat, Gelora maupun di Sulsel dan 24 daerah siap hadapi Pemilu 2024 dibanding 2019 lalu.
Ketua DPW Partai Ummat Sulsel Abd Hakim optimis bila partai yang dibentuk oleh Prof Dr Amien Rais ini akan mendapat respon baik dari pemilih.
Demikian pula yang disampakan sekretaris DPW Partai Gelora Sulsel Mudzakkir Ali Djamil yang sudah merancang strategi untuk kemenangan di 24 daerah. Partai Gelora dibentuk oleh tokoh asal Sulsel Anis Matta yang pernah tercatat sebagai Presiden PKS.
Ketua Partai Buruh Sulsel Akhmad Rianto juga optimis. Akhmad Rianto mengatakan, partainya sudah siap dengan segala kemungkinan menghadapi pemilu 2024. Apalagi saat di ditopang oleh basis suara dari berbagai kalangan.

“Karena Partai Buruh yang didirikan ulang oleh 11 inisiator baik dari buruh, petani, tenaga honorer, pekerja rumah tangga, organisasi perempuan, miskin kota, nelayan, mahasiswa dan kelompok disabilitas,”ujar Akhmad Rianto.
Menurutnya, Partai buruh Exco Sulsel punya kekuatan dari rakyat bawah karna seluruh Bacalegnya adalah buruh, petani, ojol, miskin kota. Dimana Pekerja runah tangga, nelayan, mahasiswa dan pekerja media dan lainya.
“Modal kami bersama rakyat dan bersama kamum marginal. Kami bertekad memperjuabgkan haknya,” tuturnya.
Terkait target di pileg 2024. Dia menyampaikan Partai Buruh exco Sulsel untuk targer DPR RI 3 kursi, untuk DPRD Propinsi 8 Kursi dan di masing-masing kabupaten/kota 3 kursi.

“Sebagai partai kader, kami mempunyai strategi sendiri dalam menempatkan bacaleg. Dan kami berharap partai buruh dapat masuk parlemen dengan memindahkan medan perjuangan dari ekstra parlementer menuju ke parlemen,” tutupnya.
Sedangkan, Ketua DPW PSI Sulsel, Muhammad Surya mengaskan bahwa pihaknya sudah melakukan pemetaan untuk Dapil mana terisi kursi pada pileg 2014 di Sulsel.
“Pemilu 2024 kami menargetkan lolos ke parlemen. Baik Provinsi maupun kabupaten dan kota,” kata Muhammad Surya.
Menurutnya, PSI juga telah mendapat energi baru dengan bergabungnya banyak tokoh keren dan mantan anggota dewan serta politisi senior di Sulsel.
“Gabungnya beberapa tokoh di Sulsel maju caleg di PSI menambah kekuatan. Setidaknya duduk di parlemen,” tururnya.
Saat ditanya target kursi di DPR RI dan DPRD Provinsi serta siapa saja figur diandalkan. Muhammad Surya menegaskan bahwa caleg PSI adalah orang-orang yang sudah berpengalaman.
Kendati demikian, ia enggam memebeberkan caleg tersebut. Ia meyakini semua dapil akanan terisi sesuai target yang dicanangkan. (rif)




×


Parpol Baru Juga Siap Bertarung di Pileg

Bagikan artikel ini melalui

atau copy link