PINRANG, BKM -– Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Pemkab Pinrang menggelar Farmer Field Day Climate Smart Agriculture di Kelurahan Sipatokkong Kecamatan Watang Sawitto, Senin (23/10).
Bupati Pinrang Irwan Hamid mengungkapkan rasa syukurnya karena hasil panen masyarakat petani cukup memuaskan pada musim tanam kali ini. Hal ini tentunya, lanjut Bupati Irwan, menjadi satu kesyukuran, mengingat musim tanam kali ini kondisi irigasi menunjukkan kondisi yang sangat jauh dari ekspektasi dikarenakan kemarau Panjang sebagai akibat dari el-nino yang melanda hampir sebahagian besar wilayah di Indonesia.
Olehnya itu, Bupati Irwan tak henti meminta warga untuk terus menguncap rasa syukur karena hasil panen masih baik meskipun mungkin tidak seperti pada musim tanam sebelumnya saat kondisi irigasi masih dapat memenuhi kebutuhan air para petani.
“Alhamdulillah, Meskipun kondisi menunjukkan kemarau Panjang yang berakibat pada kurangnya pasokan air irigasi, kita masih bisa panen dengan hasil memuaskan,” ujar Irwan.
Selain itu, Irwan juga meminta kepada para petani untuk terus membangun kebersamaan dan sinergitas dengan pihak Pemerintah Kabupaten Pinrang melalui OPD terkait sehingga dapat membantu para petani terkait kendala yang ditemui di lahan pertanian mereka.
Irwan pun menegaskan agar para Penyuluh Pertanian tidak henti mendampingi para petani dalam setiap tahapan pertanaman sehingga para petani merasa terbantu dengan kehadiran Pemerintah melalui para penyuluh pertanian ini.
Pada kesempatan ini, Irwan didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Pinrang A.Calo Kerrang, Kepala Dinas Sumber Daya Air dan Bina Konstruksi M.Jenal dan camat Watang Sawitto A.Sinapati Rudi serta undangan lainnya dari pihak – pihak terkait. (ady/C)