BULUKUMBA, BKM — Setelah hari kedua masa pendaftaran, dan digunakan calon petahana Andi Muchtar-Edy Manaf untuk mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Blukumba kini giliran pasangan Jamaluddin Syamsir-Tomy Satria Yulianto (Jadimi) yang datang mendaftar, Kamis (29/8).
Proses pendaftaran pasangan Jadimi dikawal masa pendukungnya. Sebelum ke KPU, masa pendukung Jadimi terlebih dahulu melakukan konsolidasi didepan Gedung Satap Phisini lalu menuju Gedung KPU Bulukumba.
Dengan mengendarai mobil Fuso, pasangan Jadimi menyempatkan diri berorasi dengan penuh semangat ditengah teriknya matahari meneriakkan harapan-harapan untuk masa depan pembangunan Bulukumba yang lebih maju. Usai mendaftar di KPU selanjutnya pasangan Jadimi bergeser ke Kantor Golkar. Disana massa pendukungnya telah menunggu.
Bahkan beberapa atribut partai pengusung diantaranya Partai Golkar, PPP dan Partai Nasdem terlihat terkibar. Semangat para pendukung tak terbendung mengantar jagoan mereka untuk mendaftar. ”Kami siap membangun Bulukumba yang lebih,” ujar Jamaluddin diatas mobil Fuso yang mengantarkannya untuk mendaftar. (rls)