pulsa.rovindo.com - Pusat Distributor Pulsa dan TOken
pulsa.rovindo.com - Pusat Distributor Pulsa dan TOken

Syahrul Keluhkan Pelayanan Jalan Tol

MAKASSAR, BKM — Gubernur Sulsel, Syahrul Yasin Limpo mengeluhkan pelayanan di jalan tol yang tidak maksimal.
Keluhan itu dikemukakan ketika melihat antrean cukup panjang di loket pembayaran retribusi seksi II saat dalam perjalanan meninjau arus mudik di Bandara Sultan Hasanuddin, Selasa (14/7).
Antrean kendaraan memang cukup padat, mulai 500 meter hingga satu kilometer.
Gubernur mengaku kondisi itu sudah sangat menjengkelkan. “Sudah sangat menjengkelkan lihat manajemen tol saat ini,” jelas Syahrul.
Dia melanjutkan, pihaknya akan memberi surat teguran bagi manajemen pelayanan jalan tol.
“Saya akan buat surat teguran langsung bagi pelayanan jalan tol,” ungkapnya.
Selain itu, kata orang nomor satu di Sulsel itu, pihaknya akan meminta Kapolda menurunkan anggotanya untuk mengambil langkah-langkah meminimalisir kemacetan.
“Ini harus dicarikan solusinya segera. Jangan hanya memikirkan untuk menarik retribusi saja,” ungkapnya.
Syahrul mengatakan kemacetan di jalan tol itu sudah berlangsung cukup lama, sekitar lima bulan.
Salah seorang pengguna jalan tol, Andi Patawari mengaku dirinya kerap harus antre cukup lama untuk membayar retribusi. Antrean cukup panjang memang kerap terjadi di loket retribusi seksi II.
Dia berharap pengelola tol memikirkan langkah-langkah meminimalisir panjangnya antrean saat membayar retribusi karena sangat mengganggu kenyamanan pengguna jalan tol.
“Apalagi yang buru-buru ke bandara. Mereka bisa tertahan cukup lama hanya karena antre membayar retribusi,” pungkasnya. (rhm/war/c)




×


Syahrul Keluhkan Pelayanan Jalan Tol

Bagikan artikel ini melalui

atau copy link

Tinggalkan komentar