Site icon Berita Kota Makassar

Warga Serbu Pasar Murah PKK Sulbar

MAMUJU, BKM — TP PKK Sulbar bekerjasama Pemprov Sulbar menggelar pasar murah yang berlangsung di Jalan Nelayan, Selasa (14/7). Sejumlah bahan pokok yang dijual seperti beras, daging, ayam, bawang merah, cabe, telur, sirup dan lainnya. Ketua TP PKK Sulbar, Hj Eny Anggraeni Anwar yang memantau langsung kegiatan tersebut menyampaikan, kegiatan yang digelar TP PKK bekerjasama dengan Pemprov Sulbar tersebut sangat direspon warga.
Apalagi harga yang diberikan memang di bawah harga pasar. Kegiatan dilaksanakan pada dua lokasi, yakni di Jalan Nelayan Nelayan dan Desa Tambi. ”Harga yang kami jual 30 persen di bawah harga pasar. Seperti sirup di pasaran dijual sebesar Rp12 ribu per botol sementara di pasar murah dijual seharga Rp7.000 per botol. Untuk daging, di pasaran Rp100 ribu per kilogram dan di pasar murah dijual Rp40 ribu per kilogram,” kata Eny Anggraeni Anwar.
Pasar murah tersebut, lanjutya, diharapkan dapat meringankan beban masyarakat utamanya dalam pemenuhan kebutuhan pokok yang saat ini harganya memang melambung jelang lebaran. Sehingga masyarakat betul-betul bisa menikmati lebaran bersama keluarga. Pasar murah tersebut bukan hanya ditujukan kepada warga tak mampu, tetapi untuk semua lapisan masyarakat bisa berbelanja.
Salah seorang warga yang ikut berbelanja di pasar murah tersebut, Wati menyampaikan, pasar murah tersebut sangat membantu utamanya yang kurang mampu. Karena harga yang dijual lebih murah dari harga yang dijual di pasaran. (ala/mir/c)

Exit mobile version