Site icon Berita Kota Makassar

Kodam Gelar Halal Bihalal

MAKASSAR, BKM — Kodam VII Wirabuana menggelar acara Halal Bihalal yang bertempat di Lapangan Makodam VII Wirabuana, Jalan Urip Sumihardjo Makassar, Rabu (22/7) kemarin.
Kegiatan tersebut dihadiri, Pandam VII Wirabuana Mayjen TNI Bachtiar, Gubernur Sulsel, Syahrul Yasin Limpo, Wali Kota Makassar Moh Romdhan Pimanto, Kapolda Sulselbar Irjen Pol Anton Stiadji, para tokoh lintas Agama Islam, Kristen, Hindu dan Budha, Tokoh Pemuda dan tamu hadirin lainnya.
Halal bihalal digelar bertujuan sebagai ajang saling menjaga silaturahim dengan baik, menjaga keharmonisasian, menjaga komunikasi atau saling bertukar pikiran agar dapat memberikan yang terbaik.
Dalam sambutannya, Mayjen TNI Bachtiar menyampaikan ucapan Selamat Idul Fitri 1436 Hijriyah disertai harapan esensi dari Ibadah Puasa Ramadan yang telah dilaksanakan dapat dijadikan momentum dalam memperkokoh persaudaraan, persatuan dan kesatuan bangsa sehingga tercipta solidaritas prajurit TNI, Polri dan masyarakat serta sekaligus untuk meningkatkan kualitas keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa.
“Nuansa kebersamaan yang dilakukan seperti ini merupakan harapan kita bersama yang perlu terus di tingkatkan, sehingga mampu memberikan kontribusi yang besar dalam menyikapi dan memberikan solusi terhadap berbagai permasalahan atau isu yang berkembang di berbagai daerah di Indonesia,” ucapnya.
Sementara itu, Gubernur Sulsel, Syahrul Yasin Limpo mengatakan, momentum yang dilakukan seperti ini sangat baik untuk menjalin silaturahim dan kebersamaan agar tercipta keharmonisan diantara semuanya.
“TNI dan Polri harus dapat selalu menjaga Indonesia menjadi aman, damai dan tentram agar masyarakat merasa aman, sehingga TNI dan Polri harus tetap menjaga kebersamaan dan komunikasi dengan baik,” ucapnya.
Sebelum mengakhiri acara, Gubernur Sulsel, Pangdam VII/Wrb dan Kapolda Sulselbar naik diatas panggung menyanyikan beberapa lagu yang membuat para tamu hadirin terhibur.(arf/war/c)

Exit mobile version