×
Connect with us

Headline

Murid SD Temukan Mayat Perempuan tanpa Identitas

-

SENGKANG,BKM — Sesosok mayat perempuan tanpa identitas ditemukan di Desa Assorajang, Kecamatan Tanasitolo Kabupaten Wajo , Selasa (18/8) sekitar pukul 12.40 Wita. Kontan saja penemuan ini membuat geger warga sekitar.
Berawal ketika Ari, murid Sekolah Dasar 265 Assorajang melihat sesosok perempuan yang tergeletak dengan posisi tengkurap. Hampir sebagian tubuhnya tertutup semak belukar. Penasaran dengan sosok tersebut, Ari menghampiri. Ternyata itu jasad seorang perempuan yang sudah tak bernyawa..
“Awalnya penasaranka, saya lihat seperti ada cewek tengkurap. Pas kudekati, ternyata mayat perempuan,” ujarnya polos, kemarin.
Ari yang baru saja pulang dari sekolah sontak kaget melihat ada mayat perempuan. Mengetahui itu adalah mayat, Ari langsung menyampaikan kepada warga terdekat untuk dilaporkan ke pihak kepolisian.
Tidak lama kemudian lokasi penemuan mayat wanita tanpa identitas tersebut menjadi ramai dikerumini warga. Termasuk pengendara yang lewat.
Aparat Polres Wajo yang menerima laporan langsung turun ke lokasi. Dari hasil pemeriksaan, tidak ditemukan adanya tanda-tanda kekerasa di tubuh korban.
Ciri-ciri mayat wanita tersebut, berambut sebahu. Memiliki pirang di ujung rambut, berkulit putih, bermata sipit, alisnya sudah dicukur. Korban masih mengenakan baju kain berwarna putih dan celana jeans berwarna biru, serta sendal jepit warna biru. Di tangan kelingking korban terdapat cincin perak dan emas serta gelang emas.
“Tidak ada tanda kekerasan. Harta benda masih melekat utuh di tubuhnya. Hanya terdapat luka di wajah bekas benturan. Jenazah korban dievakuasi ke RSUD Lamaddukelleng untuk dilakukan visum lebih lanjut,” jelas Kapolres Wajo AKBP M Guntur di sela proses evakuasi, kemarin. (ilo/rus/c)

Share

Komentar Anda


Populer Minggu ini