pulsa.rovindo.com - Pusat Distributor Pulsa dan TOken
pulsa.rovindo.com - Pusat Distributor Pulsa dan TOken

Kontraktor Listrik Tewas Kesetrum di Rujab Camat

SIDRAP, BKM — Agussalim alis Salim (45), kontraktor listrik warga Amparita, Kelurahan Toddang Bojo, Kecamatan Tellu Limpoe ditemukan tak bernyawa di rumah jabatan (rujab) Camat Tellu Limpoe di Kelurahan Arateng Tellu Limpoe, Kabupaten Sidrap, Senin (30/11) sekitar pukul 15.30 Wita. Salim diduga tewas akibat tersengat listrik saat memperbaiki instalasi listrik di rujab.
Jasad Salim ditemukan terbujur kaku di atas plafon rujab Camat Tellu Limpoe oleh rekannya. Salim tewas tidak jauh dari rumahnya yang berada di depan rumah jabatan Kecamatan Tellu Limpoe. Saat ditemukan, tubuh korban sudah dalam kondisi menghitam.
Informasi yang diperoleh, kecelakaan ini bermula saat Salim hendak mengecek dan memperbaiki sejumlah instalasi listrik di rujab Camat Tellu Limpo. Diketahui korban merupakan pemenang tender rehab pengadaan instalasi baru listrik di rujab tersebut.
Bangunan rujab ini menggunakan rangka baja pada bagian atapnya. Kuat dugaan korban menyentuh rangka besi tersebut yang memiliki aliran listrik.
Di tahun anggaran 2015 ini rujab camat ini mendapat alokasi dana untuk rehab total, berikut pengadaan baru instalasi listriknya.
Salah seorang rekan korban, Aswan menjelaskan, Salim merupakan rekanan listrik yang sehari-harinya bekerja di bengkel rumahnya. Sebelum kejadian, sekitar pukul 09.00 Wita korban menuju rumah jabatan Camat Tellu Limpoe untuk memasang instalasi listrik di atas plafon rujab camat.
Namun pada pukul 11.00 Wita korban belum kembali untuk makan siang. Pada pukul 13.00 Wita keluarga korban memutuskan untuk mengecek di rujab camat tempat korban bekerja.
Semua ruangan yang ada di rujab sudah diperiksa, namun korban tak ditemukan. Setelah dilakukan pencarian selama dua jam, pihak keluarga kaget ketika korban didapati sedang terbaring di atas plafon. Namun setelah berkali-kali dipanggil, korban tidak bergerak dan tak merespon panggilan.
Keluarga bersama rekan kerjanya mulai curiga kalau korban pingsan. Mereka kemudian berinisiatif menurunkan korban dengan merusak plafon rujab camat.
Alangkah kagetnya mereka setelah melihat tubuh korban sudah menghitam dan kaku. Diduga korban sudah menghembuskan nafas terakhirnya beberapa jam sebelum ditemukan.
Jasad korban kemudian dibawa ke Puskesmas Amparita untuk divisum. Hasilnya, korban mengalami luka bakar pada jari manis sebelah kanan dan meninggal dunia di tempat kejadian perkara.
Sejumlah saksi mengaku tak melihat korban naik di atas plafon mengerjakan listrik. “Tadi (kemarin, red) pagi memang saya lihat dia pegang beberapa kabel, namun tidak saya lihat naik ke plafon. Kami Saya kira dia pulang ke rumahnya, tapi ternyata pihak keluarganya juga cari. Setelah lama kita cari, baru ditemukan di atas plafon sudah tewas,” ungkap Aswan.
Fakta yang menguatkan bahwa korban tersengat listrik, karena tidak jauh dari tubuh Salim ditemukan dua utas kabel warna hitam. Kabel ini menuju tiang listrik yang ada di depan rujab camat.
“Kuat dugaan saya, korban meninggal karena kesetrum listrik,” kata Aswan lagi.
Kasat Intelkam Polres Sidrap, AKP Fantry Taherong yang dhubungi terpisah membenarkan peristiwa tersebut. Saat ini pihaknya masih mengumpulkan bukti-bukti dan keterangan saksi di lapangan.
“Dugaan sementara kecelakaan kerja, karena korban diduga tewas tersengat listrik,” ungkap AKP Fantry via telepon selularnya, kemarin sore.
Hal senada disampaikan Kasat Reskrim Polres Sidrap, AKP Chandra Yudha Pranata. Kata dia, pihaknya masih memeriksa beberapa saksi. Selain itu, juga mengumpulkan bukti-bukti di lapangan.
“Masih sementara dalam lidik. Tapi kesimpulan kita korban tewas tersengat listrik, karena kondisi tubuhnya, seperti ujung jari kehitaman. Kasus ini tetap kami selidiki, apakah ada motif kesengajaan atau tidak,” tandasnya.
Hingga kemarin sore korban masih berada di rumah duka yang ada di depan rujab Tellu Limpoe. Rencananya pihak keluarga akan mengebumikan Salim, Selasa (1/12) hari ini.
Camat Tellu Limpoe Muh Arsul yang dihubungi terpisah, sore kemarin membenarkan peristiwa tersebut. Menurutnya, rumah jabatan tersebut sementara dalam proses rehab besar-besaran. Anggarannya dialokasikan tahun ini, dan diharapkan rampung bulan ini.
“Iya, saya sudah terima laporannya. Korban Salim memang pemenang tender yang mengerjakan instalasi baru pemasangan listrik di rujab Camat Tellu Limpoe. Saya sudah koordinasi dengan pihak aparat dan keluarga. Kasusnya saya serahkan ke Polres Sidrap,” tandasnya, sembari menambahkan pihaknya sudah mendatangi rumah korban dan menyampaikan belasungkawa. (ady/rus/b)




×


Kontraktor Listrik Tewas Kesetrum di Rujab Camat

Bagikan artikel ini melalui

atau copy link

Tinggalkan komentar