MAKASSAR, BKM — Kepala Bidang (Kabid) Air Minum dan Penyehatan Lingkungan Pemukiman Dinas Tata Ruang dan Pemukiman Sulsel, Andi Hasbul Hamzah meninggal dunia dalam tugas.
Almarhum meninggal dunia di Jakarta, Jumat (12/2) dinihari, sekitar pukul 12.30 WIB. Keluarga almarhum mendapat kabar duka, sesaat setelah almarhum meninggal dunia.
Menurut anak pertama almarhum, Puput, salah seorang rekan almarhum menghubunginya menginformasikan berita duka tersebut.
Penuturan Puput, sebelum meninggal, almarhum sempat dilarikan ke rumah sakit jantung Harapan Kita. Namun sayang, nyawa almarhum tak tertolong.
Puput menjelaskan, almarhum berangkat ke Jakarta, Rabu (10/2) dalam rangka perjalanan dinas.
“Awal berangkat, bapak sehat-sehat saja. Tak ada tanda-tanda sakit. Tapi bapak memang agak sibuk,” jelas Puput.
Di mata Puput, almarhum bapaknya adalah sosok yang tidak banyak bicara. Namun sangat sayang pada keluarga.
“Bapak selalu memperhatikan kebutuhan keluarga. Tidak pelit sama anaknya,” jelas Puput.
Dia melanjutkan, kalau anaknya punya salah, tidak langsung marah, tapi memberi contoh atau tauladan pada anaknya apa yang benar.
Jenazah almarhum diberangkatkan ke rumah duka dari Jakarta, Jumat (12/2) siang dan tiba di rumah duka sore. Almarhum dikebumikan di Pekuburan Panaikang ba’da Azhar. Almarhum meninggal di usia 54 tahun, meninggalkan seorang isteri dan empat orang anak. (rhm/war/c)
Pejabat Distarkim Meninggal Saat Tugas
×





