pulsa.rovindo.com - Pusat Distributor Pulsa dan TOken
pulsa.rovindo.com - Pusat Distributor Pulsa dan TOken

Ketua IWAPI Sidrap Motivasi LKK Kohati

SIDRAP, BKM — Ketua Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) Sidrap Heriyani Yuki Ruby membagi tips kesuksesan dalam dunia usaha.
Hal tersebut disampaikan Owner Hotel Grand Zidny Pangkajene Sidrap ini saat memberikan pencerahan dan motivasi kepada peserta Latihan Khusus Kohati (LKK) selaku pelaku usaha, di Ballroom Algoni, Kamis (18/1/2018) lalu.
“Berbisnis itu sangat mengasyikkan loh. Kalau kita menjiwai dan menekuni dunia usaha, pasti keuntungan kita peroleh,”ucap Heriyani Yuki Rubi.
Pelatihan LKK Tingkat Nasional oleh KOHATI (Korps HMI-WaTi) cabang Sidrap dihadiri puluhan peserta yang didominasi kaum hawa ini.
Sebagai pelaku usaha di kabupaten Sidrap, Heriyani Yuki mengaku sangat menikmati dunia usaha yang dilakoninya.
“Menjadi wirausahawan sangatlah menjanjikan dari segi Income tanpa batas limit. Mengapa! Karena disamping tidak terikat oleh jam kerja, juga membuka lapangan kerja yg tentunya memberi manfaat pada orang lain,”ucap Ketua HIPMI Sulsel Bidang Agri Bisnis ini.
Menurutnya, untuk menjadi Wirausahawan, apalagi pengusaha pemula, katanya, ada beberapa aspek penunjang yang perlu diperhatikan yakni mengumpulkan modal bisnis, Fokus pada peluang bisnis.
“Tips untuk pemula, memulai berbisnis itu bisa diawali dari Hobi, kemudian dibarengi kejujuran. Ciri-ciri orang mau maju dan sukses berbisnis itu adalah selalu mau belajar tekun dari banyak orang. Begitu juga orang sukses itu pernah merasakan gagal dan berusaha bangkit kembali untuk berwirausaha,”katanya.
“Konsep bisnis mempunyai ciri khas tersendiri, seperti Optimis, tidak minder atau tetap percaya diri, konsisten dengan target tujuan bisnis, juga yang tidak kalah penting, senantiasa bertawakkal dan bermunajat pada ALLAH Sang Maha Pemberi Rezeki serta intens menjaling tali Silaturahim,” imbuhnya.
Dalam tips lainnya juga dibeberkan, ibu empat anak ini seperti usaha yang sudah maju itu tidak melupakan untuk bersedekah kepada sesama.
“Kalau usaha sudah berjalan dan menghasilkan profit yang menguntungkan, jangan lupa bersedekah dan berzakat,”ucap istri Ketua Kadin Sidrap ini. (ady)




×


Ketua IWAPI Sidrap Motivasi LKK Kohati

Bagikan artikel ini melalui

atau copy link

Tinggalkan komentar