Site icon Berita Kota Makassar

Abi Juara KDI 2018, Ini Tanggapan Syahar

SIDRAP, BKM — Rasa bangga dan haru dirasakan Wakil Ketua DPRD Sulawesi Selatan, setelah Abi Sidrap perwakilan Provinsi Sulawesi selatan menjadi juara 1 di Kontes Dangdut Indonesia (KDI) 2018 tadi malam.

Syaharuddin Alrif yang didampingi istrinya Hj.Haslinda Hasan ingat sekali ketika awal pertama Abi bersama keluarganya datang menemui dan menyampaikan bahwa Abi lolos untuk ikut KDI di Jakarta.

“Awalnya Abi dan kelurganya datang ke saya, dan saya memang melihat anak ini ada potensi dan dirinya sebagai wakil rakyat memang mempunyai tugas untuk fasilitasi masyarakat, jadi hari itu juga saya berkomitmen dengan Abi dan keluarganya untuk mendukung Abi sepenuhnya dan hasilnya sekarang ABI juara 1,”ungkap Sekretaris DPW Nasdem Sulsel ini.

Abi yang ditemui mengatakan dirinya berterima kasih kepada Syaharuddin Alrif karena wakil ketua DPRD Sulsel ini, sirinya bisa menjadi juara di Kontes Dangdut Indonesia 2018.

“Terima kasih pak Syaharuddin Alrif dan Bapak Rusdi Masse dan Bupati Sidrap H. Dollah Mando yang telah mensupport Abi dari awal. Saya berjanji akan terus harumkan nama kabupaten Sidrap di pentas dangdut nasional,” ungkap Abi yang meneteskan air mata bahagianya. (ady)

Exit mobile version