MAKASSAR, BKM– Program kerja tahunan Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Kimia FMIPA Universitas Negeri Makassar (UNM) bakal menggelar kegiatan Gebyar Atom. Kegiatan ini untuk menarik para siswa siswi pecinta kimia. Acara tersebut rencananya akan digelar di tanggal 4-7 November 2019 mendatang.
Ketua Umum HMJ Kimia FMIPA UNM, Muh Arif Kamaluddin, mengatakan, sebagai pertangguung jawaban himpunan jurusan dan sekaligus memperkenalkan jurusan kimia di kalangan mahasiswa dan sekolah-sekolah. HMJ Kimia UNM rutin menggelar kegiatan gebyar atom untuk menarik minat generasi milenial mengenal dunia kimia.
” Gebyar Atom merupakan program kerja tahunan HMJ Kimia FMIPA UNM untuk memperkenalkan jurusan kimia UNM kepada masyarakat Indonesia, khususnya di Sulsel. Kegiatan nanti kami akan isi berupa kompetisi kimia dan pengenalan lebih dalam mengenai ilmu kimia serta pengaplikasiannya seperti apa,” ungkapnya, Selasa (22/10).
Lanjutnya bahwa Gebyar Atom tahun ini mengusung tema ‘Optimalisasi peran generasi intelek muda yang inovatif kreatif dan kompetitif dalam menghadapi era modern’. “Di dalam acara ini juga, kami akan memperkenalkan Universitas Negeri Makassar secara umum dan jurusan kimia secara khusus kepada calon-calon mahasiswa yang saat ini masih bergelut di dunia sekolah. Gebyar Atom juga sebagai wadah untuk berkompetisi bagi para pecinta kimia.” bebernya.
Sedangkan Ketua Bidang Pengembangan Potensi Mahasiswa HMJ Kimia FMIPA UNM, Abdi Dzul menuturkan Gebyar Atom juga merupakan pengembangan kemampuan siswa-siswi dalam mengenal dunia kimiaa lebih dalam.
“Kami mengusung kegiatan ini sebenarnya berorientasi pada pengembangan kemampuan siswa dan juga mahasiswa yang dibalut dengan nuansa silaturahmi dari semua elemen yang terlibat di dalamnya,’ ujarnya.
Sementara itu, Ketua Panitia Gebyar Atom 2019 Fikri Munafri berharap agar kegiatan ini menghasilkan produk yang kreatif dan inovatif. Sehingga kegiatan ini menjadi suatu momen mempersatukan warga kimia dan diharapkan semua angkatan dapat berkontribusi aktif, saling bertukar pikiran agar kultur kimia tetap jaya.(ita)
Kimia UNM Bakal Gelar Gebyar Atom

×





