TAKALAR, BKMCOM-Usai sudah hiruk pikuk perhelatan pemilihan kepala desa (pilkades) serentak di Kabupaten Takalar.
Cerita indah penuh kenangan terus menghiasi wajah para calon kepala desa yang berhasil meraih suara terbanyak sebagai kepala desa terpilih melalui pesta demokrasi yang menguras energi.
Seperti di Kecamatan Galesong Selatan (Galsel), tepatnya di Desa Bontokanang, proses panjang dan melelahkan melahirkan pemimpin kepala desa bernama Wawan Setiawan Daeng Sibali.
Dari lima orang cakades yang memperebutkan suara dan simpatik masyarakat desa Bontokanang, Wawan Setiawan berhasil menyisihkan keempat rivalitasnya dengan mengantongi suara sebanyak 1254.
Kemenangan telak yang diraihnya tersebut merupakan kerja kerasnya bersama seluruh tim suksesnya mengkandaskan empat cakades lainnya.
” Alhamdulillah, saya tidak menyangka suara saya begitu signifikan, ini semua adalah kerja keras kami bersama seluruh tim sukses, kerabat dan sahabat dari berbagai penjuru, trima kasih, saudara dan sahabatku serta seluruh warga desa Bontokanang atas semua ini,” Urai Kades termuda dikecamatan Galesong ini, Kamis (18/11/2021)
Wawan Setiawan yang juga dikenal sebagai aktivis atau penggerak sosial berjanji akan konsisten menjalankan amanah sebagai kepala desa Bontokanang periode 2021 – 2026.
” Insa Allah, Saya akan konsisten menjalankan amanah dan kepercayaan warga desa Bontokanang dan Saya juga berharap sekaligus meminta pada seluruh element masyarakat untuk kembali bersatu tanpa ada sekat menjalankan proses pembangunan didesa ini,” Jelas Daeng Sibali.
Wawan Setiawan, diujung perbincangannya mengucapkan terima kasihnya pada seluruh pihak yang terlibat dalam pelaksanaan pilkades serentak sehingga proses pilkades serentak didesa Bontokanang berlangsung aman, tertib dan lancar. (Ari Irawan)