RANTEPAO, BKM — Kapolres baru Toraja Utara, AKBP Eko Suraso didampingi Ketua Bhayangkari Ny Endah Eko Suroso, disambut pedang pora di Gerbang Mapolres Toraja Utara, Sabtu (12/2).
Eko Suroso, sebelum disambut tradisi pedang pora dikalungi sarung khas Toraja dan passapu dari Kapolres lama AKBP Yuda Wirajati Kusuma sebagai bentuk penghormatan kepada tamu. Selanjutnya berjalan menuju gerbang diantar tari Pagellu.
Sebelum diangkat Kapolres Toraja Utara (Torut), Eko Suroso aktif di Pamen Lemdiklat Polri. AKBP Yudha Wirajati, diacara ramah tamah berterima kasih kepada seluruh anggota Polres Toraja Utara, kurang lebih 25 bulan bersama saya jaga Kantibmas didaerah tujuan wisata ini.
Tugas Kapolres baru mencegah dan menindak tegas penyakit masyarakat judi sabung ayam, dan adu kerbau, perlu kerja keras sehingga kondisi aman dan tertip tetap terjaga sebagai konsekwesi polisi pengayom dan melayani masyarakat.
”Toraja Utara memiliki adat dan hudaya yang unik, maupun panorama alam begitu indah, sehingga menjaga Kantibmas butuh strategi dan cara beda dengan daerah lain, ”ujar Yuda.
Meskipun mendapat tugas baru Kapolres Barru, gantikan AKBP Gregorius Liliek Tribhawono, juga mantan Kapolres Tana Toraja, sinergi dan kolaborasi dukung tugas pelayanan terus ditingkatkan.
Dukungan kepada Kapolres baru AKBP Eko Suroso, menjalankan tugas pengabdian wajib bagi prersonil menjadikan Polres Toraja Utara lebih baik lagi, imbuh Yuda.
Kapolres Toraja Utara AKBP Eko Suroso, siap melanjutkan program Kapolres Toraja Utara sebelumnya. Namun inovasi dan kreasi tugas pelayanan perlu dukungan semua personil dan jajaran Polsek wujudkan negara hadir ditengah masyatakat. (gus/C).