Headline
Resmi Jadi Rektor, Prof JJ Ingin Unhas Lebih Baik Lagi

MAKASSAR, BKM — Prof Dr Ir Jamaluddin Jompa kini resmi menjadi rektor Universitas Hasanuddin (Unhas) periode 2022-2026. Ia dilantik oleh Majelis Wali Amanat (MWA) dalam Rapat Paripurna Terbuka Luar Biasa yang dipimpin oleh Ketua MWA Unhas Komjen Pol (Purn) Dr HC Syafruddin, Rabu (27/4). Pelantikan dilaksanakan secara luring di Baruga AP. Petta Rani, Kampus Tamalanrea, Makassar.
Dalam kesempatan itu, Syafruddin menyampaikan ungkapan terima kasih kepada Prof Dwia untuk dedikasi dan pengabdian yang diberikan untuk Unhas selama kepemimpinannya. Dirinya juga mengucapkan selamat kepada Prof Jamal atas amanah untuk memimpin Unhas.
Syafruddin menguraikan proses panjang pemilihan rektor Unhas.
“Proses pemilihan berlangsung secara demokratis dengan waktu yang cukup panjang, yakni enam bulan lamanya. Setiap proses tersebut, saya selalu hadir untuk memastikan dan mengamankan seluruh rangkaian pemilihan terlaksana secara baik hingga akhirnya menghasilkan rektor baru Unhas,” jelas Syafruddin.
Ia berharap, di bawah kepemimpinan Prof Jamaluddin Jompa, Unhas bisa semakin mengembangkan sayap, dapat menghadapi pergaulan global yang penuh dengan tantangan. Tidak hanya itu, prestasi Unhas dalam berbagai bidang bisa dipertahankan dan ditingkatkan.
“Unhas bukan lagi berbicara tentang Indonesia timur. Akan tetapi Indonesia secara umum. Saya menyakini Unhas akan terus menghasilkan sumber daya manusia unggul yang dapat berkiprah hingga kancah global,” tandas Syafruddin.
-
Bisnis2 minggu ago
Stargazer Perkuat Pasar Hyundai Pettarani
-
Gojentakmapan4 minggu ago
Jelang Agustus, Calon Paskibra Gowa Rutinkan Latihan
-
Metro1 minggu ago
Unhas Beri Gelar Doktor Kehormatan untuk Ahli Biokimia Dunia Berkebangsaan AS
-
Headline2 minggu ago
Perda Baru Lindungi Guru dari Konflik
-
Metro3 minggu ago
Di Sulsel Banyak Ikan, Harusnya Stunting tidak Tinggi
-
Bisnis2 minggu ago
Telkom Masih Lanjutkan Langkah Transformasi
-
Gojentakmapan2 minggu ago
Chaidir akan Dorong Akad Kredit Perumahan di Maros
-
Headline2 minggu ago
Fokus Kajian Kebijakan Publik dan Standarisasi Profesi