MAKASSAR, BKM — Musyawarah Provinsi (Musprov) Ikatan Alumni Resimen Mahasiswa Indonesia (IARMI) Sulawesi Selatan akan digelar, Sabtu (30/6) mendatang. Ketua Umum IARMI yang juga Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan (Zulhas) diundang untuk membuka acara ini.
Hal tersebut terungkap dalam kunjungan panitia Musprov IAKMI Sulsel ke redaksi Harian Berita Kota Makassar, Selasa (26/7). Hadir Sekretaris SC Muh Ikbal, didampingi panitia lainnya, yakni Hj Nadiyah, Jacqualine Mopili, dan A Hasan Rusdy AB. Ada pula anggota IARMI Muliadi.
Ikbal menjelaskan, Musprov kedua ini akan dilaksanakan di gedung Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Sulsel Jalan Sultan Alauddin, Makassar. Selain Zulhas, panitia mengundang pula Sekjen IARMI yang juga Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria.
”Salah satu rangkaian Musprov adalah donor darah. Selain itu, juga ada outbond di Malino setelah musprov. Ini kita laksanakan sebagai penyegaran dan refreshing. Akan ada latihan menembak untuk menyegarkan keterampilan dan ingata anggoya bahwa dulu mereka pernah mengikuti latihan seperti ini,” ujar Ikbal.
Musprov yang mengagendakan memilih kepengurusan periode 2022-2027 akan diikuti para alumni. Seluruhnya punya hak suara untuk memilih. DPP IARMI Sulsel periode 2018-2022 dipimpin oleh Bahar Ngitung.
Saat ini sudah banyak anggota IARMI yang menduduki jabatan strategis. Bahkan ada yang menyandang pangkat perwira tinggi militer. Termasuk di kepolisian, legislatof, ekskekutif, dan yudikatif. Mereka memiliki ciri khas di tempat tugasnya masing-masing, yang berbeda dengan lainnya, yaitu disiplin. (jun)