PAREPARE, BKM — Wali Kota Parepare HM Taufan Pawe ditengah kesibukan dalam pemerintahan yang selama ini memasuki tahun ke sembilan diperiode keduanya tetap hadir untuk mengikuti kegiatan diberbagai organisasi.
Sebanyak 18 orang kontingen Pramuka Kwartir Cabang Parepare dilepas untuk mengikuti Jambore Nasional XI Tahun 2022 di Cibubur Jakarta Timur.
Bersama Ketua Kwarcab Parepare Ibu Hj Erna Rasyid Taufan dalam kegiatan itu bersama rombongan kontingen Pramuka yang dilepas Wali Kota Parepare.
“Kami berpesan kepada para pramuka penggalang yang berangkat agar dapat menjadi duta “Kota Cinta” membawa nama sosok BJ Habibie dan Hasri Ainun.
Agar senantiasa dapat menjaga nama baik kota Parepare dikanca nasional, Selamat mengikuti Jambore Nasional, Salam Pramuka. (mup/C)