pulsa.rovindo.com - Pusat Distributor Pulsa dan TOken
pulsa.rovindo.com - Pusat Distributor Pulsa dan TOken

Terpukau Beragam Akrobatik Udara

F8 Resmi Dimulai, Dongkrak Kunjungan Wisawatan ke Makassar

MAKASSAR, BKM — Festival Delapan (F8) secara resmi dibuka oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (MenparEkraf) Sandiaga Uno, Rabu (7/9) malam di Anjungan Pantai Losari. Makassar F8 tahun ini merupakan yang pertama kali dihadiri Menparekraf. Perhelatan ini menjadi yang kelima kalinya digelar Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama PT Festival Delapan Indonesia.

“Untuk pertama kalinya Menparekraf Sandiaga Uno hadir dan membuka kegiatan ini,” ujar Kepala Dinas Pariwisata (Dispar) Makassar Mohammad Roem.
Selain Menparekraf Sandiaga Uno, Makassar F8 yang mempromosikan potensi pariwisata, seni, budaya, dan kuliner ini juga akan dihadiri banyak pimpinan kepala daerah dari Sulawesi dan luar pulau Sulawesi. “Jadi ada banyak tamu dari luar Sulawesi Selatan, kepala daerah yang akan datang ke F8 ini sehingga pasti akan mendongkrak kunjungan angka wisatawan di Kota Makassar,” tambah Roem.

Perhelatan akbar ini diawali dengan atraksi Sukhoi dari personel TNI Angkatan Udara. Atraksi dirgantara ini berhasil memukau pengunjung
Ribuan masyarakat Makassar menyaksikan acara ini. Mereka tampak antusias mengabadikan momen beragam demonstrasi udara yang tampil sebagai pembuka hajatan akbar yang dimulai kemarin.

Demo udara diawali dengan aksi pesawat Boeing 737-200 yang mempertontonkan operasi intai udara. Pesawat berjuluk Duyung ini disertai sensor kamera resolusi tinggi yang mendukung operasi pengawasan dan pengintaian secara real time, bahkan di malam hari.
Atraksi dilanjutkan dengan Operasi Mobilitas Udara dengan pesawat C-130 Hercules dan melibatkan 18 penerjun Pasukan Komando Gerak Cepat TNI Angkatan Udara dari Squadron Udara 33 Lanud Sultan Hasanuddin. Mereka terjun dari ketinggian 8.000 kaki.

“Berdasarkan hasil informasi intelijen yang diperoleh Duyung, obyek vital kekuatan musuh berhasil diidentifikasi, sehingga diputuskan misi sabotase kekuatan lawan untuk melemahkan pertahanan dan pengawasan lawan,” seru narator atraksi Dirgantara Makassar F8 2022, Lettu Nav Aziziel.
Setelah itu, operasi SAR oleh helikopter NAS 332 Super Puma beraksi mendemonstrasikan aksi penyelamatan korban dengan teknik hoist.
Akhirnya, pesawat jet tempur Sukhoi pun beraksi. Dua unit Sukhoi 27 ini melakukan manuver cross over, disusul aksi sikulasi penyerangan dengan teknik split attack.

“Untuk persembahan terakhir kita akan terbang rendah dari arah barat. Bersiaplah untuk merasakan gemuruh dari The Stinger, sebutan para penerbang Sukhoi 27/30 skuadron udara 11,” seru sang narator, Lettu Penerbang Avinash.
Beberapa menit sebelumnya demonstrasi dirgantara di langit Makassar F8 dibuka dengan atraksi paramotor oleh TNI AU. Ada dua paramotor yang diterjunkan, masing-masing mengibarkan bendera official Makassar F8 dan bendera ucapan “Selamat dan Sukses F8 Makassar 2022”.
Sejumlah tamu penting turut menikmati akrobatik udara tersebut. Di antaranya Wakil Menteri Desa, Wakil Kota Bogor Bima Arya dan sejumlah perwakilan negara sahabat. Ribuan tamu dan undangan ikut menyemarakkan acara pembukaan.

Untuk masuk ke lokasi even F8, panitia menyiapkan dua pintu masuk bagi pengunjung. “Pintu masuk yang pertama ada di Bundaran CPI (Center Point of Indonesia), Jalan Metro Tanjung Bunga,” ujar panitia penyelenggara PT F8, Hilmy Dzaky.
Persis setelah masuk dari pintu ini, kata Hilmy Dzaky, pengunjung akan berada di zona satu. Di Zona ini terdapat folks area, performance stage, dan di depan Masjid Amirul Mukminin ada flora area.

“Pintu masuk kedua, dari arah Makassar Golden Hotel nanti langsung ke zona empat di Anjungan Toraja-Mandar,” kata Hilmy Dzaky.
Setelah masuk di zona empat, pengunjung akan disuguhkan banyak pilihan kuliner. Ada juga performance stage, playground, dan fine art area.
Kedua pintu masuk lokasi event Makassar F8 berdampingan dengan pintu keluar. Jadi akses masuk dan keluar untuk pengunjung hanya ada di dua titik tersebut. (rhm)




×


Terpukau Beragam Akrobatik Udara

Bagikan artikel ini melalui

atau copy link