MAKASSAR, BKM — Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto kembali akan melakukan mutasi besar-besaran di seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Sebelum melaksanakan pergeseran pejabatnya, orang nomor satu Makassar itu rencananya menggelar job fit bagi seluruh pejabat eselon II. Tujuannya untuk mengetahui kapasitas dan kualitas pejabat yang ada.
Job fit sendiri akan dilaksanakan setelah pembahasan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Pokok Tahun Anggaran 2023 rampung. Selain job fit, Danny juga akan melakukan evaluasi terhadap seluruh pejabat eselon II dengan menilai langsung SKP (Sasaran Kinerja Pegawai) masing-masing. Penilaian SKP ini sementara dilaksanakan Danny dan kemungkinan pekan depan sudah rampung.
“Saya akan kasih keluar rapor minggu depannya. Mudah-mudahan di akhir bulan ini saya akan kasih keluar rapor semua OPD, sekaligus sama job fit. Jadi nanti kalau ada yang rendah sekali nilainya, baik SKP dan hasil job fitnya, bisa non job,” jelas Danny saat ditemui di Kantor PD Parkir Makassar Raya, Senin (17/10).
Danny sengaja melakukan mutasi besar-besaran sebagai persiapan di tahun 2023 mendatang. Dia akan membuat formasi OPD yang tangguh agar tahun depan bisa berlari dengan kecepatan penuh untuk melaksanakan program-program yang telah dirancang.
Pasalnya, Danny melihat kinerja sejumlah OPD tahun ini tidak memuaskan. Sejumlah program kerjanya tidak tereksekusi dengan baik. Bahkan ada beberapa yang gagal proyek, dan terpaksa programnya dilaksanakan tahun depan.
Beberapa kegiatan yang berjalan sangat lamban, bahkan fisiknya gagal dilaksanakan tahun ini seperti pembe nahan Kanre Rong, Sekolah Terintegrasi, serta Sikuit dan GOR Untia. Danny berharap, setelah job fit, seluruh jabatan bisa diisi oleh orang-orang yang bisa diandalkan.
Selain itu, jabatan yang saat ini sementara lowong juga bakal diisi. Terdapat dua jabatan yang kini kosong, yakni posisi kepala Satpol PP dan kepala Dinas Perhubungan.
Posisi Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) pada November mendatang juga bakal kosong. Sebab, Kepala BKPSDM Andi Siswanta Attas sudah memasuki masa purna bakti.
“Jadi kemungkinan nanti ada yang bergeser, bahkan ada yang non job. Semua saya akan isi karena saya mau bikin formasi 2023 kita kecepatan penuh,” tegas Danny.
Dikonfirmasi terpisah soal job fit, Kepala BKPSDM Andi Siswanta Attas, mengakui sejauh ini belum ada perintah dari wali kota untuk melaksanakannya. Namun, kata dia, jika wali kota memerintahkan melaksanakan job fit, maka BKPSDM akan mempersiapkannya dengan baik.
“Saya baru dapat informasinya itu. Kami siap melakukan job fit. Pak Wali belum sampaikan juga kapan waktunya. Yang jelas BKPSDM siap melaksanakan sesuai aturan dan tahapan-tahapannya,” kata lelaki yang akrab disapa Wanta ini. (rhm)