MAKASSAR, BKM — Personel Polrestabes Makassar akan melakukan razia di rumah-rumah kos yang ada di Kota Makassar. Menyusul banyak bayi yang dibuang diduga dari hasil hubungan gelap.
Kasi Humas Polrestabes Makassr, AKP Lando, mengemukakan, terkait banyaknya penemuan bayi membuat pihak kepolisian dari Polrestabes Makassar harus mengambil langkah-langkah awal melakukan razia rumah-rumah kos dan tempat penginapan di wilayah hukum Polrestabes Makassar.
Hal senada juga disampaikan Kasat Reskrim Polrestabes Makassar, AKBP Reonald Simanjuntak. Dikatakan, hal itu bakal dilakukan pihak kepolisian, lantaran banyaknya penemuan mayat bayi yang diduga dibuang orangtuanya.
Bahkan dalam tahun ini, setidaknya ada sembilan orok bayi yang ditemukan dalam keadaan meninggal dunia di Kota Makassar. Rerata pembuangan orok atau bayi dilakukan pasangan muda-mudi yang belum menikah.
Dalam mengantisipasi hal ini agar tidak terulang lagi, Kasat Reskrim Polrestabes Makassar, AKBP Reonald Simanjuntak, memberikan imbauan kepada pemilik indekost, wisma dan motel agar lebih ketat memeriksa identitas kepada mereka yang menginap maupun tinggal.
”Kami meminta kepada para pengelola kos-kosan, motel, maupun wisma agar betul-betul mengecek dan memeriksa identitas dan status mereka yang menginap atau tinggal,” imbuhnya. (jul)