PANGKEP, BKM– Pemkab Pangkep dan Institut Ilmu Sosial dan Bisnis (IISB) Andi Sapada melakukan penandatanganan nota kesepakatan atau MoU. Penandatanganan MoU dilakukan Bupati Pangkep, Muhammad Yusran Lalogau (MYL) dan Rektor Institut Ilmu Sosial dan Bisnis Andi Sapada, Dr Bahtiar Tijjam, Senin (12/12).
Bupati Pangkep MYL saat menyampaikan sambutannya berharap MoU yang dilakukan bisa bersifat aktif dan mutualisme antara Pemda dan Institute. ”Saya berharap kesepakatan bersama ini nantinya bersifat aktif dan menjadi hubungan mutualisme antara kedua belah pihak. Sehingga dapat menghasilkan ide-ide baru serta dapat memberi solusi terhadap berbagai permasalahan yang ada untuk Pangkep lebih hebat,” katanya
Lanjut mantan ketua DPRD ini juga berharap dengan terjalinnya kolaborasi antara Pemkab Pangkep dan IlSB Andi Sapada agar saling menghormati berdasarkan prinsip keadilan dan kesinambungan. ”Saya berharap dengan adanya kesepakatan bersama ini dapat terjalin kolaborasi yang saling mendukung, saling menghormati berdasarkan prinsip keadilan serta keseimbangan sesuai dengan peraturan perundang-undangan,” tambahnya.
Rektor Institut Ilmu Sosial dan Bisnis Andi Sapada, Bahtiar Tijjam, mengatakan, memang menjadi kewajiban perguruan tinggi untuk melakukan MoU sebelum mahasiswa melakukan pengabdian masyarakat sesuai perintah kurikulum merdeka belajar.
”Harus kita lakukan MoU. Jadi kalau ada tiga Tridarma, mahasiswa kita nanti ada dua penelitan dan pengabdian masyarakat,” katanya. (udi/c)