Site icon Berita Kota Makassar

Bupati Gowa-Maros Dukung Argentina, Theo Unggulkan Prancis

MAKASSAR, BKM — Perhelatan besar Piala Dunia 2022 segera menemui puncaknya. Dua tim besar akan bersua di laga final, yakni Argentina versus Prancis. Laga akan tersaji di Stadion Lusail Iconic pada Minggu (18/12) pukul 23.00 Wita.

Setelah mengalahkan Maroko melalui skor 2-0, Timnas Prancis akan menantang Argentina untuk memperebutkan gelar juara dunia. Pertemuan antara keduanya di Piala Dunia bukanlah pertama kalinya. Pada edisi sebelumnya, yaitu 2018, La Albiceleste ditumbangkan Les Bleus dengan skor tipis 3-4 pada babak 16 besar. Laga kali ini seakan menjadi kesempatan Messi dkk. untuk membalaskan dendam empat tahun lalu.
Di satu sisi, perjalanan Argentina di Piala Dunia edisi kali ini layak menjadi salah satu kisah terbaik. Sepanjang perjalanannya menuju final, anak-anak asuhan Lionel Scaloni menunjukkan perjuangan luar biasa demi meraih trofi paling bergengsi di dunia sepak bola. Terlebih, Lionel Messi yang sangat berambisi untuk memberikan gelar juara dunia kepada negaranya sebelum pensiun setelah pergelaran ini usai.
Sementara itu, Prancis sejak awal selalu disebut-sebut menjadi salah satu favorit juara untuk Piala Dunia 2022 Qatar. Pasalnya, mereka melakoni turnamen ini dengan status juara bertahan dari edisi sebelumnya.

Setelah menelan kekalahan 1-2 ketika berduel melawan Arab Saudi di babak penyisihan grup, performa Argentina sempat dipertanyakan. Namun, keraguan tersebut sukses dipatahkan La Albiceleste setelah mereka sukses melenggang ke babak 16 besar sebagai juara Grup C.
Tidak hanya sampai di situ, mereka pun pada akhirnya sukses mengunci tiket babak final usai membuat tunduk Kroasia dengan skor 3-0 pada babak semifinal. Sebelumnya, Lionel Messi dan rekannya berhasil membuat Belanda dan Australia angkat koper dari Qatar di babak perempat final dan 16 besar.
Berdasarkan catatan FIFA, Argentina telah membukukan 12 gol dari 6 pertandingan. Menariknya, tiga di antaranya clean sheets alias tak terbalaskan satu gol pun dari lawan.

Hingga semifinal, Argentina telah menciptakan 3727 passes, 83 percobaan mencetak gol, dan 39 percobaan gol di antaranya on target. Sedangkan dari sisi pertahanan, Damian Martinez tercatat telah 34 kali menggagalkan upaya gol dari pihak lawan.
Baru-baru ini, Argentina baru saja diuntungkan oleh regulasi FIFA yang memutihkan seluruh catatan kartu kuning yang dikoleksi selama Piala Dunia. Sebelumnya, timnas asal Amerika Selatan ini dihujani kartu kuning saat kontra melawan Belanda di perempat final.
Keberuntungan tersebut terjadi berkat mereka yang sukses memantaskan diri untuk melaju ke babak final. Kondisi itu membuat Scaloni bisa menampilkan kekuatan terbaiknya pada laga final. Argentina bisa memainkan semua pemain, kecuali ada kejadian buruk, seperti cidera.
Sebenarnya, Argentina lebih unggul bila berpacu pada catatan head to head. Sebab, mereka menunjukkan hasil unggul dari Prancis dalam lima pertemuan terakhir, yaitu tiga kemenangan dan dua kali tumbang atas Les Bleus.

Meskipun demikian, mereka tidak boleh meremehkan tim asuhan Didier Deschamps. Skuad yang dibawa Deschamps ke Qatar adalah tim yang solid. Terlebih ada Kylian Mbappe yang sedang gencar-gencarnya menunjukkan performa apik di lapangan hijau.
Di samping itu, performa Les Bleus selama berlaga di Piala Dunia edisi kali ini selalu menjanjikan. FIFA mencatat, juara bertahan Piala Dunia ini telah menghasilkan 13 gol dari enam pertandingannya selama di Piala Dunia 2022. Hasil akhir pada pertandingan melawan Maroko membuat Les Bleus baru mencatatkan satu clean sheet.
Sementara itu, anak-anak asuhan Didier Deschamps telah menciptakan 3140 passes, 91 percobaan mencetak gol, dan 30 percobaan gol di antaranya on target. Sedangkan dari sisi pertahanan, Hugo Lloris jauh lebih unggul dari Martinez. Tercatat, Lloris telah menyelamatkan 53 kali upaya lawan untuk membobol gawangnya.
Final kali ini tentu akan menjadi ambisi besar bagi Prancis. Sebagai juara bertahan, tentu mereka ingin menjadi juara Piala Dunia beruntun (back-to-back) setelah puluhan tahun tidak ada tim yang berhasil melakukannya.

Prediksi Bupati

Tiga bupati di Sulawesi Selatan yang dimintai prediksinya tentang siapa yang akan menang di pemuncak Piala Dunia 2022, memiliki jagoan berbeda. Bupati Maris HAS Chaidir Syam mengunggulkan Argentina yang akan meraih juara.
”Untuk final Piala Dunia ini saya menjagokan tim Argentina yang akan jadi juara. Kehadiran (Lionel) Messi akan menjadi pembeda dalam partai final ini,” ujar Chaidir Syam, Jumat (16/12).

Chaidir yang merupakan politisi PAN ini memberikan prediksi kemenangan untuk tim asal Argentina dengan skor 2-1. ”Dengan solidnya tim Argentina, mulai dari lini depan, tengah hingga belakang, mereka akan memenangkan pertandingan,” tandasnya.
Senada dengan Chaidir Syam, Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan juga menyebut Argentina bisa menundukkan Prancis di laga final. ”Saya unggulkan Argentina. Skornya 1-0,” ucapnya singkat.
Dukungan berbeda datang dari Bupati Tana Toraja Theofilus Allorerung. Ia memilih Prancis yang keluar sebagai pemenang di pesta akbar sepak bola empat tahunan itu.

Theo menilai permainan cepat Perancis begitu luar biasa. ”Saya dukung Prancis,” katanya.
Walau begitu, sambungnya, Argentina dengan permainan individu bermain bola pendek tidak boleh dipandang remeh.
Kedua tim juga memiliki pemain bintang yang punya kepiawaian mumpuni dalam mengolah si kulit bundar.
(ari-gus-sar)

Exit mobile version