Headline
Danny: Ada Pimpinan OPD Bangun Kerajaan
Jadi Gambaran Komposisi Mutasi Besar-besaran Awal Januari

MAKASSAR, BKM — Seperti yang dijanjikan sebelumnya, Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto akhirnya mengumumkan kinerja Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di pengujung tahun 2022 ini. Pada Refleksi Akhir Tahun yang digelar Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah (Balitbangda), Rabu (29/12) malam di Hotel Four Point by Sheraton, orang nomor satu Makassar itu secara khusus membeber OPD berkinerja terbaik dan terendah.
Dihadapan ratusan orang, Danny membeberkan enam OPD dengan kinerja terbaik dan lima OPD dengan kinerja terburuk. Untuk enam OPD dengan kinerja terbaik, urutan pertama Badan Pendapatan Daerah (Bappeda), disusul Dinas Pariwisata, Inspektorat, Badan Pengelolaan dan Aset Daerah (BPKAD), Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda), serta Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar).
Sementara OPD berkinerja rendah, urutan pertama ditempati Bagian Unit Layanan Pengadaan (ULP), kemudian Dinas Lingkungan Hidup (DLH), Dinas Perhubungan, Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dalduk KB), dan Dinas Perpustakaan.
Danny menekankan, penetapan OPD berkinerja terbaik dan terburuk ini bisa menjadi salah satu gambaran komposisi kepala OPD saat mutasi besar-besaran yang akan digelar awal Januari mendatang. Dia melanjutkan, di luar dua kriteria itu, kinerja OPD masuk dalam kategori sedang.
Dia meminta kepala OPD yang kinerja instansinya terendah untuk berhati-hati, karena jika Sistem Kinerja Pegawai (SKP)-nya juga rendah, maka yang bersangkutan tidak bisa naik pangkat. “Kalau ditambah lagi SKP-nya rendah, bisa tidak naik pangkat. Makanya saya bilang, baik-baikko kerja,” kata Danny.
-
Metro4 minggu ago
Guru SMAN 1 Majene Raih Doktor Predikat Cumlaude di UNM
-
Bisnis4 minggu ago
Samsung Perkenalkan Jajaran Bespoke Terbaru
-
Gojentakmapan3 minggu ago
Semen Tonasa Serahkan Bantuan untuk Korban Banjir Pangkep
-
Gojentakmapan4 minggu ago
AAS Beri Beasiswa hingga Dewasa untuk Bocah yang Orang Tuanya Tewas Tertimbun Longsor
-
Headline2 minggu ago
Hentikan Potong Gaji Guru
-
Headline2 minggu ago
Tanpa Persetujuan, Gaji Guru Dipotong 2,5 Persen
-
Bisnis4 minggu ago
Kahf Luncurkan Oud Universe Collection Eau de Parfum
-
Photo3 minggu ago
Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan Pomanto melakukan inspeksi atau pengecekan kondisi unit mobil