MAKALE, BKM–Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Provinsi Sulawesi Selatan, H Andi Iwan Darmawan Aras terus melakukan safari politik ke sejumlah Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerindra kabupaten kota di Sulsel.
Andi Iwan Darmawan Aras (AIA) yang juga Wakil Ketua Komisi V DPR RI ini juga telah memanaskan mesin Partai Gerindra di Kabupaten Tana Toraja, Jumat (30/12) lalu.
Kedatangan AIA bersama rombongan disambut Ketua DPC Gerindra Tana Toraja Zadrak Tombeg, juga Wakil Bupati Tana Toraja dan pengurus lainnya di sekretariat To’kaluku, Makale.
Menurut AIA, safari politiknya di DPC Gerindra Tana Toraja untuk melihat langsung dan memastikan sejauh mana kesiapan para pengurus dan kader partai menghadapi kontestasi politik 2024.
“Kunjungan ini merupakan agenda memonitoring kesiapan kader Partai Gerindra didaerah menghadapi kontestasi Pileg dan Pilpres,” ujar AIA.
Menurut Anggota DPR RI dua periode ini, pengurus Gerindra bersama kader harus fokus agar dapat diuji milintasinya menghadapi dua agenda pesta demokrasi tersebut.
“Target Partai Gerindra di pemilu legislatif harus merebut kursi pimpinan dewan. Dan Tana Toraja salah satunya. Mesin politik partai harus digerakkan bersama semua potensi dan kekuatan guna merebut hati pemilih. Dan saksi yang mengawal perolehan suara hendaknya memiliki militansinya yang tidak diragukan dan tervalidasi karena semangat kerjanya,” tutur AIA.
Untuk itu, AIA meminta dukungan semua pengurus DPC agar dapat mempermudah langkah poltik gerindra kedepannya.
“Kursi ketua DPRD Provinsi Sulsel berpeluang direbut sepanjang utuh dan kompak semua dukungan DPC, sehingga tidak menutup kemungkinan Gerindra mengusung Gubernur 2024. Semua kader harus tetap semangat maupun simpatisan masyarakat Tana Toraja terus berjuang bersama Partai Gerindra. Partai Gerindra terbuka bagi warga Tana Toraja untuk turut bergabung menjadi caleg Gerindra tanpa mengabaikan syarat, termasuk memenangkan Prabowo Subianto Presiden RI Pilpres 2024 nanti,” pungkas AIA. (gus/rif/c).