MAKASSAR, BKM — Al Jasiyah Travel kembali memberangkatkan 64 jamaan umrah. Sebelum berangkat, calon jamaah umrah Al Jasiyah mengikuti manasik di Hotel Remcy Panakkukang, Rabu (18/1/2023).
Para jamaah rencananya akan diberangkatkan, Kamis (19/1/2023) dengan penerbangan langsung dari Makassar ke Madinah menggunakan Lion Air Airbus A 320.
Para jamaah juga akan menikmati fasilitas hotel yang ditempati di Arab Saudi yakni Anshar New Palace Madinah dan Makkah Tower yang berada di pelataran Masjidil Haram.
Jamaah berasal dari kota Makassar, Parepare, Majene, Gowa, Palopo, Masamba, Palu, Luwu, Mamuju, Mateng, dan Polewali.
Bimbingan manasik dibawakan langsung ustaz H Muchsin Ramlan yang juga Wakil Direktur Al Jasiyah Travel.

“Jamaah perlu menjaga fokus dalam beribadah dan disiplin selama di Tanah Suci,” pesan Muchsin kepada Jamaah.
“Pada program 13 hari ini, jamaah akan mendapatkan 2 kali salat Jumat di Tanah Suci yakni saat di Madinah dan Mekkah,” tambah H Nurhayat, CEO Al Jasiyah Travel yang akan memimpin rombongan jamaah umrah Al Jasiyah Travel besok. (*)