BANTAENG, BKM — Jajaran Polres Bantaeng dibawah komando Kapolres, AKBP Andi Kumara, Sabtu (21/1), pukul 21.30 Wita, berhasil mengamankan 20 remaja.
Mereka kedapatan berkumpul di Jl Bakri, Kelurahan Bonto Rita, Kecamatan Bissappu. Polisi yang yang sebelumnya sudah melakukan pengintaian, langsung mengepung lalu menggiringnya ke Mapolres Bantaeng.
Seksi Humas Polres Bantaeng Aiptu Syamsuddin Latif mengatakan operasi penangkapan dipimpin Kabag Ops Polres, Kompol Aswar Anas. Remaja yang diamankan tersebut rata-rata berumur dibawah 20 tahun.
Dikemukakannya, mereka diamankan karena disinyalir akan melakukan penyerangan terhadap kelompok lainnya. Indikasinya, pada saat penangkapan, ditemukan sejumlah anak panah.
Dikemukakan Kabag Ops, Tim Lapangan mengintai aktifitas mereka. Dimana kelompok ini terlihat aktif berkomunikasi dengan anggota kelompoknya dan memintanya untuk bergabung. Setelah bergabung di satu tempat, mereka menenggak minuman keras jenis ballo’ (miras tradisional).
Sementara itu, Kapolres mengatakan, tindakan ini dilakukan untuk mencegah terjadinya perkelahian kelompok yang berpotensi menelan korban. Dia berharap, tidak ada lagi perang kelompok di Bantaeng sehingga bisa tercipta kondisi yang kondusif, aman dan damai. (wam/C)