pulsa.rovindo.com - Pusat Distributor Pulsa dan TOken
pulsa.rovindo.com - Pusat Distributor Pulsa dan TOken

Soliditas PKS Takalar Mulai Dipertanyakan

TAKALAR, BKM–Hengkangnya sejumlah mantan pendukung dan loyalis Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Takalar ke partai lain dinilai menjadi sinyal bahwa partai pemilik kursi terbanyak di DPRD Takalar ini mulai tidak solid.
Dua garda terdepan pendukung PKS yang hengkang yakni mantan anggota DPRD Takalar, Sulaiman Ladja kepartai Demokrat dan orang tua Melinda Maypada, H Zakaria Daeng Jangka yang memilih siap memperjuangkan calon anggota legislatife Partai Nasdem, Wahyudin Mapparenta.

Melinda Maypada saat ini adalah anggota DPRD Takalar yang tergabung kedalam fraksi PKS Takalar.
Ahmad Jaiz selaku ketua Bapilu PKS Takalar saat dimintai tanggapannya sekaitan hengkangnya pentolan PKS itu mengatakan bahwa hal itu tidak menjadi masalah, karena saat ini merupakan era milineal
“Jika satu orang meninggalkanmu maka Allah akan mengganti dengan orang lain yang lebih baik,”kata Ahmad Jaiz, Senin (31/1).

Menurut Ahmad Jaiz, PKS Takalar saat ini lebih matang dan optimis mampu mempertahankan kursi pimpinan dengan hadirnya calon anggota legislatife yang pernah menjadi kepala desa.
“Kami tetap optimis PKS mampu mempertahankan eksistensi sebagai pemenang pemilu 2024, dimana saat ini struktur caleg disetiap Dapil diisi oleh para petarung dan beberapa mantan Kades,”beber Ahmad Jaiz.
Sekedar diketahui, saat ini PKS Takalar mengontrol lima kadernya di DPRD, yakni Muhammad Darwis Sijaya, Hairil Anwar, Melinda Maypada, Ahmad Jaiz dan Nur Annisa Said. (ira/rif/c)




×


Soliditas PKS Takalar Mulai Dipertanyakan

Bagikan artikel ini melalui

atau copy link