pulsa.rovindo.com - Pusat Distributor Pulsa dan TOken
pulsa.rovindo.com - Pusat Distributor Pulsa dan TOken

Aliyah Mustika dan Deng Ical Bersaing di Dapil Sulsel I

MAKASSAR, BKM–Dua politisi yang dinilai cukup dekat yakni Syamsu Rizal MI alias Deng Ical dan Aliyah Mutika Ilham sama-sama akan bertarung menuju gedung Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI di senayan pada pemilu legislatif (Pileg) 2024 mendatang.

Keduanya akan memperebutkan simpati masyarakat dari daerah pemilihan (Dapil) Sulsel I yang meliputi Kota Makassar, Kabupaten Gowa, Takalar, Jeneponto, Bantaeng dan Kepulauan Selayar.
Aliyah Mustika tetap maju mengendarai Partai Demokrat, sedangkan Deng Ical yang pernah tercatat sebagai Wakil Wali Kota Makassar mengendarai Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
“Iya Ibu Aliyah tetap maju kesenayan lewat Partai Demokrat pada Dapil Sulsel I,”ujar Legislator Demokrat Sulsel Fadriati AS sebelum rapat paripurna DPRD Sulsel, Kamis (2/2).

Aliyah yang tercatat sebagai Anggota DPR RI dua periode ini awalnya berniat bertarung sebagai calon senator atau Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI, namun ketika Komisi Pemilihan Umum (KPU) meminta agar para bakal calon yang berkasnya belum memenuhi syarat (BMS) agar melakukan perbaikan. Hingga batas waktu, Aliyah tidak melakukan perbaikan dan menyatakan ingin kembali melirik senayan.
Deng Ical juga telah memantapkan diri bergabung bersama PKB. Sebelum ke PKB Deng Ical pernah bergabung dengan PDK, kemudian Demokrat hingga Golkar.

Bahkan jabatan Sekretaris DPD Demokrat Sulsel pernah dipegang oleh Deng Ical.
Ketua DPC PKB Kota Makassar Fauzi A Wawo mengaku bersyukur karena Deng Ical melabuhkan pilihannya ke partai berbasis Islam itu.
“Beliau sebetulnya menimbang untuk bergabung dengan salah satu partai pengusungnya yang mengusung beliau waktu Pilwali Makassar, dan alhamdulillah mantap bersama PKB,” kata pria yang akrab disapa Uci itu.
Saat Pilwali Makassar tahun 2020 Deng Ical maju sebagai calon wali kota berpasangan dengan Fadli Ananda, diusung koalisi PKB, PDIP dan Hanura.
“Minggu depan akan ada acara peresmian Deng Ical sebagai kader PKB, jabatan beliau adalah Ketua Lembaga Pemenangan Pemilu DPW PKB Sulsel,”pungkas Uci. (rif)




×


Aliyah Mustika dan Deng Ical Bersaing di Dapil Sulsel I

Bagikan artikel ini melalui

atau copy link