Site icon Berita Kota Makassar

Tim Kiepsu A Tetap Optimistis Lolos ke Babak Berikutnya

MAKASSAR, BKM — Tim futsal SDN Kompleks IKIP 1 Makassar, Kiepsu A gagal melanjutkan tren positif setelah kalah 1-4 dari tim unggulan SD Islam Athirah A di lanjutan pertandingan grup D Al Izhar Cendekia (AIZC) Cup 2023 di stadion futsal Goro, Selasa (14/2/2023).

Dengan hasil ini, Kiepsu A berada di urutan 2 dengan koleksi 3 poin. Posisi teratas ditempati Athirah A dengan 6 poin. Sementara urutan 3 dan 4 masing-masing diisi SD Antang 2 B dan SD Hati Kudus Rajawali.

Kendati kalah dari Athirah A, Kiepsu A tetap optimistis lolos ke babak berikutnya. Apalagi pada pertandingan ketiga, Rabu (15/2/2023) besok, Kiepsu A akan menghadapi SD Antang 2 B. Secara teknik, Kiepsu A masih satu tingkat di atas Antang 2 B. Namun, pelatih Kiepsu A, Afdal tak ingin anak asuhnya sesumbar. Mereka tetap diminta lebih serius dan ngotot.

Pelatih tim Kiepsu, Afdal menyampaikan strategi kepada anak asuhnya.

Jika Kiepsu A mampu mengalahkan SD Antang 2 B, maka Kiepsu A finish dengan 6 poin dari dua kali menang dan sekali kalah. Dengan meraih 6 poin dipastikan Kiepsu A menjadi runner up grup jika Athirah A juga menang melawan SD Hati Kudus. Tetapi jika Athirah A kalah, maka poin Kiepsu A dan Athirah A sama. Untuk menentukan siapa yang berhak juara grup dihitung melalui selisih gol.

Jalannya Pertandingan

Pertandingan antara Kiepsu A dan Athirah A berlangsung seru. Gol pertama Athirah A diciptakan Zakky. Kalah 0-1, tak membuat Kiepsu A gentar. Beberapa menit kemudian, pemain depan Kiepsu A, Ramadhan sukses mengoceh penjaga gawang Athirah A sehingga kedudukan seri.

Sebelum turun minum, Athirah A kembali unggul. Tendangan keras Azadel dari sisi kiri gawang, gagal ditepis Fathul membuat skor menjadi 2-1.

Di babak kedua permainan makin sengit. Kedua tim jual beli serangan. Beberapa tendangan Zakky sukses ditepis Fathul.

Pemain-pemain Kiepsu pun beberapa kali merepotkan penjaga gawang Athirah A. Bahkan ada sekitar tiga peluang diciptakan Kiepsu A. Sayangnya belum sukses dikonversi menjadi gol.

Athirah A kembali menggandakan keunggulan dengan dua gol. Keduanya dicetak oleh Zakky dan Azadel. Hingga wasit meniup pluit panjang, skor tetap 4-1 untuk kemenangan Athirah A.

Tim Kiepsu B.

Sementara itu, di pertandingan lainnya, Kiepsu B yang berada di grup G harus menelan kekalahan. Alif dkk kalah 1-4 dari SD Antang 2 A di laga perdana mereka. (*)

Exit mobile version