BULUKUMBA, BKM–Politisi Partai Persatuan Pembangun (PPP) Amiruddin Zakariah tengah mempersipkan dirinya untuk ikut pada kontestasi pemilihan anggota legislatif (Pileg) yang akan dihelat pada 14 Februari 2024 mendatang.
Usai menghadiri jalan santai PPP yang dilaksanakan di Kota Bunga Malino, Kecamatan Tinggimoncong Kabupaten Gowa, Amiruddin menegaskan ingin mengabdi dan pulang di kampung halaman yakni Bulukumba. “Insya Allah saya ingin maju sebagai Caleg untuk DPRD Kabupaten Bulukumba, “ujar Amirudin Zakariah, Sabtu (18/2).
Amiruddin Zakariah dikenal sebagai seorang aktivis. Sejak kulia pernah tercatat sebagai Ketua Senat Mahasiswa Fakultas Syariah Universitas Muslim Indonesia (UMI) tahun 1994 hingga 1996. Juga sebagai Presidium Forum Mahasiswa Syariah se Indonesia tahun 1996 hingga 1997.
Tak hanya itu, Amiruddin Zakariah juga pernah menjabat sebagai Ketua Komisariat Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) UMI tahun 1994 hingga 1996.
Selain itu, juga pernah mendapat amanah sebagai Ketua Cabang PMII Kota Tarakan Provinsi Kalimantan Timur tahun 2003 hingga 2005.
Pada organisasi sosial keagamaan (Ormas), Amiruddin juga dipercaya menjabat sebagai Wakil Sekretaris Ormas Nahdlatul Ulama (NU) Kota Makassar 2008 hingga 2013 serta Wakil Ketua Pengurus Wilayah (PW) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Sulawesi Selatan tahun 2013 hingga 2018.
Pada bidang akademik, Amiruddin juga pernah menjadi dosen pada Fakultas Hukum Universitas Indonesia Timutr (UIT) Makassar tahun 2008 hingga 2018.