SOPPENG, BKM — Pemerintah Desa Panincong, Kecamatan Marioriawa Kabupaten Soppeng mengembangkan Badan Usaha Milik Desa ( BUMDes). Hal ini untuk meningkatkan perekonomian warga dan para pelaku usaha kecil dan menengah (UKM).
Sekaitan dengan itu tujuan BUMDes seperti dalam Permendesa PDT dan Transmigrasi No. 4/2015 adalah meningkatkan perekonomian desa, meningkatkan usaha masyarakat dalam pengelolaan potensi ekonomi desa.
Kepala Desa Panincong Andi Mardiana, Senin (27/3) menjelaskan Bumdes Desa Panincong memiliki beberapa jenis usaha diantaranya Depot Air Minum,Toko Bahan Bangunan, Sablon, Usaha Roti Somo, dan bak kedai yang disewakan
“Alhamdulillah dengan pengelolaan Bumdes Desa Panincong untuk tahun 2022 lalu Bumdes Desa Panincong sudah mampu menyumbang PAD Rp 20 juta. Semoga ini terus berkembang dan meningkat nantinya,”harap Andi Mardiana.
Terpisah Anggota BPD Desa Panincong Muh Tariqullah mengatakan Bumdes Desa Panincong berdiri sejak tahun 2015 lalu dan dari tahun ke tahun ke tahun selalu ada peningkatan.
”Untuk Usaha Bumdes yang paling banyak pemasukannya saya lihat Toko Bahan Bangunan,” jelas Tariqullah. (ono/C)