MAKASSAR, BKM — Bertepatan dengan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-35, PT Kawasan Industri Makassar (Kima) melakukan penandatanganan kerja sama dengan Berita Kota Makassar.
Penandatanganan kerja sama ini dilakukan Direktur PT Kima, RB Alexander Chandra Irawan dengan Pimpinan Perusahaan Berita Kota Makassar, Muhammad Arsan Fitri di Lounge Kima Jalan Kapasa Raya, Jumat (31/3/2023) pagi.
Pada kerja sama ini, PT Kima bersama Berita Kota Makassar (BKM) akan memproduksi konten Youtube dengan narasumber dari sejumlah mitra PT Kima, termasuk para tenan.
“Kita berharap program Podcast Kima ini bisa menjadi sarana informasi dan sosialisasi banyak pihak mulai dari perusahaan hingga instansi pemerintah,” jelas Alexander.
Ia mengatakan, di era digital saat ini, PT Kima harus selalu melakukan inovasi. Jika tidak maka bisa saja PT Kima akan sulit untuk bersaing. “Sesuai tema ulang tahun kami yakni Inovate to Accelerated,” katanya.
Sementara itu, Pimpinan Perusahaan Berita Kota Makassar, Muhammad Arsan Fitri mengatakan pihaknya telah menyiapkan tim untuk memproduksi konten bersama PT Kima khususnya di program Podcast Kima.
“Sebagai media yang telah menerapkan konvergensi media, membuat podcast adalah hal yang biasa kami lakukan. Dalam sehari kadang kami memproduksi tiga konten,” katanya.
Untuk menindaklanjuti kerja sama ini, langsung dilakukan produksi perdana Podcast Kima dengan menghadirkan narasumber Direktur PT Kima, Alexander Chandra Irawan.
Pada kesempatan itu Alex menjelaskan tentang perjalanan PT Kima dan upaya untuk meningkatkan kinerja perusahaan di bawah holding PT Danareksa tersebut. (*)