MAKASSAR, BKM–Sedikitnya ada dua partai politik baru saja mendapat amunisi baru untuk mencari suara dan dukungan masyarakat jelang pemilu legislatif (Pileg) 14 Februari 2024 mendatang.
Keduanya yakni Partai Nasdem dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Partai Nasdem mendapat amunisi dari mantan Dansat Brimob Brigjen Pol (Purn) Adeni Muhan Daeng Pabali.
Adeni Muhan juga pernah tercatat sebagai Direktur Perlindungan dan Pemberdayaan Migran Kawasan Eropa dan Timur tengah ini telah dipakaikan jas biru Nasdem oleh sekretaris Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Nasdem Sulsel Syaharuddin Alrif dan disaksikan Wakil Ketua DPW Mustaqim Musma.
Adapun PPP juga mendapat amunisi dari mantan Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Maros Hatta Rahman. Hatta Rahman yang juga pernah tercatat sebagai Bupati Maros dua periode dipakaikan jaket hijau PPP oleh Wakil Ketua umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PPP Dr HM Amir Uskara disaksikan ketua DPW PPP Sulsel Imam Fauzan.
Kedua pendatang baru itu disebutkan siap memperkuat komposisi bakal calon anggota legislatif (Bacaleg) di partai tersebut. Jika Adeni Muhan dikabarkan melirik kursi di DPRD Sulsel, maka Hatta Rahman dikabarkan melirik kursi yang ada di senayan.
Sebelumnya Nasdem menerima mantan Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Andi Irwan Hamid yang kini tercatat sebagai Bupati Pinrang.
Tak hanya itu, PPP juga sebelumnya telah menerima dua mantan kader Gerindra yakni Yusran Sofyan serta Misriani Ilyas.
Baru-baru ini, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) PKB juga banyak menerima pendatang baru diantaranya Samsu Rizal MI alias Deng Ical. Rahmat Endong Patompo, Syarifuddin Daeng Punna alias Sadap, Nur Hasan, mantan Wakil Bupati Pangkep Abd Rahman Assegaf, mantan Wakil Bupati Bulukumba Tomy Satria Yulianto serta mantan Anggota Fraksi Hanura DPRD Sulsel Wawan Mattaliu. (jun/rif)