RANTEPAO, BKM — Kasat Lantas Polres Toraja Utara, AKP Ahmadin baru sembilan bulan bertugas mendapat tugas baru di Polres Pelabuhan Makassar, Rabu (5/4). AKP Ahmadin menyerahkan jabatannya kepada pejabat baru Iptu Marsuki yang sebelumnya menjabat KBO Lantas Polres Luwu Timur.
Sertijab dipimpin Kapolres AKBP Eko Suroso. Pada kesempatan itu empat personel Resmob menerima reword (penghargaan) setelah mengungkap kasus baik diwilayah hukum Polres Toraja Utara, maupun kasus lintas Kabupaten, kasus lintas Provinsi, kasus pencurian mobil, kasus curanmor dan kasus penipuan serta pengungkapan kasus pembobol ATM.
AKBP Eko menjelaskan, pergantian jabatan hendaknya dimaknai upaya peningkatan tata kelola manajerial dan pengembangan SDM Polri yang positif, sebab jabatan adalah amanah sehingga konsekuensinya tidak ringan.
Dia meminta agar seluruh personel memberikan yang terbaik bagi organisasi, jalin hubungan soliditas baik seluruh personel, instansi terkait. Demikian pula jalin hubungan external positif dan harmonis demi kemajuan organisasi Polri.
”Selamat datang Kasat Lantas baru, Iptu Marzuki, dan selamat bertugas ditempat baru AKP Ahmadin. kepada pejabat baru sebagai Kasat Lantas Polres Toraja Utara. Terimakasih kepada pejabat lama yang sudah memberikan kemajuan selama menjabat. Selamat bertugas di tempat yang baru, ”ujar Eko. (gus/C)