MAKASSAR, BKM — PT Pegadaian Kanwil Makassar menyelenggarakan Ramadan Expo Pegadaian 2023. Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka menyemarakkan bulan Ramadan dan Hari Ulang Tahun Pegadaian. Berbagai produk dan promo ditampilkan dalam ekspo ini.
Ramadan expo akan digelar pada 15 dan 16 April 2023 di Mal Panakkukang Square lantai 3 Makassar. Beragam kegiatan turut dilaksanakan, seperti Talkshow Investasi, Games dan lomba, seperti lomba azan, menyanyi religi dan reels competition.
Setiap pengunjung ekspo juga akan diberikan fasilitas cuci emas gratis serta lucky wheels untuk pengunjung yang bertransaksi selama periode ekspo.
Pemimpin Wilayah PT Pegadaian Kanwil VI Makassar, Edy Purwanto, mengatakan, acara ini dilakukan sebagai bentuk apresiasi kepada nasabah dan calon nasabah dalam memperingati HUT Pegadaian yang bertepatan dengan bulan Ramadan. Juga diharapkan dapat meningkatkan inklusi keuangan masyarakat terkait produk dan fitur Pegadaian.
”Dengan adanya kegiatan ekspo ini, kami berharap bisa mengedukasi masyarakat terkait produk produk pegadaian utamanya investasi emas dan memilih emas sebagai instrumen investasi yang aman dan dapat digunakan sebagai dana darurat,” ujar Edy.
Selain itu, acara ini juga diselenggarakan untuk memberikan pemahaman dan edukasi kepada masyarakat akan pentingnya literasi finansial dan juga produk Pegadaian diharapkan bisa tepat sasaran dan menjadi jawaban atas semua kebutuhan masyarakat.
Ramadan Expo Pegadaian juga merupakan acara yang mengajak masyarakat untuk melek investasi dan lebih memahami bagaimana mengelola keuangan yang baik dengan benar melalui talkshow Pegadaian dengan tema ‘Kelola Uang Cerdas, Gapai Momen Emas’ dengan harapan bisa mengubah kebiasaan masyarakat dari perilaku konsumtif, menjadi gemar untuk berinvestasi.
Perhelatan Ramadan Expo Pegadaian tahun 2023 ini juga meriah dengan disuguhkannya berbagai pameran emas baik logam mulia maupun perhiasan dengan berbagai model dan kadar.
Menariknya lagi, pembelian perhiasan dapat dicicil mulai dari tenor 6 bulan sampai 36 bulan dengan membayarkan uang muka terlebih dahulu.
Juga, nasabah akan mendapatkan cashback 2 persen dari uang pinjaman untuk setiap pembelian perhiasan dengan menggunakan Promo Gempita Ramadan dan Lebaran dan berkesempatan mendapatkann doorprize menarik.
Informasi lebih lanjut mengenai ramadan expo pegadaian bisa dilihat di situs Pegadaian, melalui call center Pegadaian di nomor 1500 569, atau follow Instagram @pegadaiankanwilmakassar. (mir)