MAKASSAR, BKM — Seorang pria bernama Farhan menjemput ajal setelah sebelumnya babak belur dihajar massa. Aparat Polres Pelabuhan Makassar tengah menyelidiki penyebab kematian pria dalam peristiwa yang terjadi di Jalan Barukang 1, Kecamatan Ujung Tanah.
Informasi dari kepolisian menyebut, korban Farhan dikeroyok lantaran warga menduga mirip dengan pelaku pencurian di sebuah warung. Aksi pelaku terekam kamera CCTV.
“Sebelum tewas, korban bersama istrinya sedang melintas hendak mendatangi rumah iparnya yang merupakan kakak istrinya dengan tujuan hendak membersihkan rumah. Warga yang mengintai korban katanya mirip dengan pelaku yang telah mencuri uang di sebuah warung. Warga langsung mengambil tindakan dengan mengeroyok korban pada Minggu (23/4),” kata Kasi Humas Polres Pelabuhan Makassar Iptu Hasrul, Selasa (25/4)
.
Aparat Polsek Ujung Tanah dan Babinsa dengan cepat ke lokasi pengeroyokan setelah mendapat informasi, selanjutnya mengevakuasi korban dari amukan warga.
Setelah dikeroyok korban langsung dievakuasi oleh aparat kepolisian dan Babinsa Ujung Tanah. Selanjutnya dibawa ke Rumah Sakit Angkatan Laut, kemudian korban dirujuk ke Rumah Sakit Bhayangkara. Namun Tuhan berkehendak lain, nyawa korban tak bisa tertolong akibat sejumlah luka di tubuhnya hingga korban meninggal dunia.
Iptu Hasrul menyebutkan bahwa luka yang dialami korban terdapat pada bagian kepala setelah mendapat pukulan benda tumpul yang digunakan oleh warga.
“Korban menderita luka robek pada bagian kepala, kemudian memar pada wajah dan akibat hantaman benda tumpul. Kasus ini masih dalam penyelidikan untuk diketahui pasti kebenarannya. Apakah tudingan warga itu benar atau tidak. Nantilah kita akan ungkap,” pungkasnya. (ish/c)