pulsa.rovindo.com - Pusat Distributor Pulsa dan TOken
pulsa.rovindo.com - Pusat Distributor Pulsa dan TOken

PPP Susul PDIP Tetapkan Ganjar Pranowo Capres

MAKASSAR, BKM–Pelaksana tugas (Plt) Ketua umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhammad Mardiono mengumumkan nama calon Presiden RI yakni Ganjar Pranowo pada rapat pimpinan nasional (Rapimnas) yang digelar di Sleman Yogyakarta, Rabu (26/4).

Didamping ketua Dewan Pembina PPP Muhammad Romahurmudziy, wakil ketua umum DPP PPP Dr HM Amir Uskara dan pengurus lainnya, Mardiono memaparkan sejumlah alasan hingga partai berlambang kakbah itu mencalonkan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sebagai Capres.
Menurutnya, PPP ingin melanjutkan jalur politik kepada Ganjar dan selanjutnya juga melanjutkan estafet kepemimpinan pemerintah sekarang.
PPP juga punya ikatan emosional dengan Ganjar karena pada Pilgub Jawa Tengah 2018 lalu didukung oleh PPP saat maju berpasangan dengan putra tokoh PPP KH Maemoen Zubair yakni H Taj Yasin Maimoen Zubair.

“Untuk itu, PPP ingin menitip politik amat ma’ruf nahi munkar kepada Ganjar Pranowo dimasa mendatang. PPP juga memandang kapasitas, dan dedikasi Ganjar layak sebagai bapak bangsa serta memiliki tingkat elektoral diatas dari tokoh lainnya,”jelas Mardiono.
Tak hanya itu, secara historis Ganjar tak dipisahkan dengan PPP sebab menantu dari tokoh PPP Purbalingga yakni Ahmad Musdadik turunan Kiai Hisyam. “Ahmad Musadik merupakan Ketua DPC PPP Purbalingga selama lima periode,”ucap Mardiono.
Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PPP Provinsi Sulawesi Selatan Imam Fauzan membenarkan bila partai yang dipimpin Muhammad Mardiono ini telah menetapkan ganjar Pranowo sebagai Capres PPP dalam Rapimnas.
Soal peluang Sandiaga untuk mendampingi Ganjar Pranowo, Imam enggan berkomentar banyak. “Kita tunggu perkembangan berikutnya”kelit Ketua Fraksi PPP DPRD Sulsel ini.

Sebelumnya, Ganjar telah ditetapkan sebagai Capres oleh ketua umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri pekan lalu.
Terpisah, sekretaris Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDIP Sulsel Rudi Pieter Goni (RPG) mengapresiasi langkah PPP yang telah menetapkan Ganjar sebagai Capres pada Rapimnas. “Kita patut memberi apresiasi atas penetapan Capres PPP”ujar RPG.
RPG menambahkan bila dalam waktu dekat Ganjar akan datang ke Makassar. ” Kami dapat info pekan ini Pak Ganjar berkunjung ke Makassar”ujar RPG didampingi Anggota Fraksi PDIP DPRD Sulsel Risfayanti Muin. (rif)




×


PPP Susul PDIP Tetapkan Ganjar Pranowo Capres

Bagikan artikel ini melalui

atau copy link