MAKASSAR, BKM–Ketua Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) DPRD Provinsi Sulsel Isnayani menyampaikan harapnya agar pihaknya dapat bersinergi dengan media cetak dan elektronik dalam mensupport kegiatan partai, termasuk aktivitas para anggota dewan, baik yang duduk di DPRD Provinsi maupun di Kabupaten kota.
Hal tersebut disampaikan Isnayani dalam kegiatan halal bi halal yang mengangkat tema ‘Menuju Kemenangan PKS di Pemilu 2024’ diruang Fraksi PKS DPRD Sulsel, yang dipandu Wahidah Eka Putri, Selasa (9/5).
Isnayani didampingi tiga legislator PKS Sulsel masing-masing Vera Firdaus, Haslinda serta Sri Rahmi dan Wakil Ketua DPW PKS Sulsel bidang Polhukam Ariady Arsal. Menurutnya, PKS patut berbangga karena memiliki banyak kader perempuan, bahkan menjadi wakil rakyat diparlemen. “Untuk itu, kita tetap mendorong lebih dari 30 persen perempuan. Dan yang duduk juga lebih dari 30 persen,”ucapnya.
Ariady Arsal menambahkan bila pihaknya juga mengharapkan adanya kolaborasi antar pengurus dengan media.
“Kami berharap masukan dari teman-teman, terutama terkait kekurangan agar pengurus PKS dapat melakukan evaluasi atau perbaikan, agar kemenangan sesuai tema halal bi halal dapat tercapai,”tutur Ariady.
Selain mengharapkan masukan dan sinergitan, Ariady juga meminta kritik dari berbagai mitra, “Jangan sungkam untuk memberi kritik untuk PKS. Mudah mudahan PKS tetap dapat berhikmad untuk masyarakat,”harapnya.
Sebelum acara berakhir, Isnayani maupun Ariady Arsal mengungkapkan bila Wahidah Eka Putri yang selama ini intens bersama media akan maju sebagai Bacaleg Untuk DPRD Kota Makassar, “Ibu Wahida maju melalui Dapil Mamajang, Mariso dan Tamalate atau Dapil Mamarita,”ungkap Isnayani.
Setelah diperkenalkan sebagai Bacaleg Mamarita, Wahida tersenyum lalu meminta dukungan semua pihak. “Saya mengharapkan doa dan dukunganta semua, atas kehadiranya, acara halal bi halal kita tutup dengan membaca hamdalah,”pungkas Wahidah tersenyum. (rif)