PAREPARE, BKM — Komandan Kodim (Dandim) 1405 Parepare Letkol (Inf) Hastiar Hatta berkomitmen dan mensupport program Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Parepare yang selama ini terus dilakukan dijajaran Kodim 1405/Parepare.
Komitmen ini dibuktikan dengan kebijakan Dandim mengajak seluruh anggota TNI lingkup Kodim 1405 untuk berinfak melalui Baznas Kota Parepare.
Prosesi serah terima infak dilakukan di Ruang Kerja Dandim didampingi Pasi Intel dan yang juga Dan Ramil Soreang Kapt Zainuddin, Rabu (10/5).
Kegiatan ini dihadiri Ketua Baznas kota Parepare Saiful serta jajaran yang turut mendampingi yakni, Wakil ketua Satu bidang Pengumpulan H Zainal Arifin dan Wakil Ketua Abd Rahman.
Dandim 1405 menjelaskan bahwa Infak anggota TNI mulai bulan Mei dibayarkan secara rutin setiap bulan sebanyak 137 anggota khusus domisili Parepare. Mereka telah mengikhlaskan penghasilannya diinfakan kepada Baznas Kota Parepare.
Kegiatan sosial berupa infak ini terlaksana berkat kerjasama dan kolaborasi Program yang terus terjalin dengan baik antara Kodim dengan Baznas Parepare.
”Kami Percaya Baznas dalam pengelolaan zakat dan infak karena transparan dan langsung dirasakan manfaatnya oleh masyarakat yang membutuhkan khususnya program Kolaborasi pembangunan RTLH sinergi dengan Baznas dalam pembangunan sejak bertugas di Parepare sudah ada lima unit rumah yang kita bangun dengan pendanaan dari Baznas dan Tenaga yang mendirikan adalah anggota TNI,” ujar Dandim.
Ketua Baznas Kota Parepare Saiful bersyukur karena institusi TNI telah memberikan contoh teladan bagi lembaga pemerintahan yang lain maupun pihak swasta dalam hal membangun budaya sadar Zakat dan infak.
”Kami dari Baznas mengapresiasi pak Dandim dan seluruh anggota TNI yang telah menunaikan Infaknya secara rutin melalui Baznas Kota Parepare,” jelasnya.
Semoga ini menjadi berkah dan memperlancar rejeki bagi seluruh anggota TNI dan keluarga. Semoga Allah Swt memberikan Pahala yang berlipat, dan semoga Allah memberkahi harta yang disimpan dan semoga menjadi pembersih lahir dan batin doa.
Wakil Ketua Bidang Program dan Pendistribusian Abd Rahman berharap sinergi antara Baznas dan TNI terus terjalin dalam membantu masyarakat sehingga TNI dan Baznas terus dicintai oleh masyarakat. (mup/C)