MAKASSAR, BKM–Politisi muda Partai Golkar Makassar Fahrul Halim siap bersaing dengan para politisi lainnya untuk meraih dukungan suara pada pemilu legislatif (Pileg) 14 Februari 2024 mendatang.
Saat ini, Fahrul Halim telah mendapat dukungan dari pemuda dan warga jalan Amirullah Makassar. Pada Pileg nanti, Fahrul maju melalui daerah pemilihan (Dapil) V Makassar meliputi Kecamatan Mamajang, Mariso dan Tamalate (Mamarita)
Fahrul juga mengatakan bahwa dukungan keluarga besar yang membuat dirinya optimis akan memperoleh kursi di DPRD Kota Makassar pada tahun 2024.
Pengalaman menjadi Caleg pada Pileg 2019 memjadikan cambuk untuk bisa meraih kemenangan pada Pileg 2024. “Insya Allah, Partai Golkar dapat merebut 10 kursi di DPDR kota Makassar dan sekaligus merebut kembali ketua DPRD kota makassar. Mohon dukungan dan doa seluruh warga dan simpatisan, Semoga Allah SWT meridhoi,”jelas Fahrul Halim.
Sebelumnya, Fahrul bersama pengurus Golkar Makassar yang dipimpin Munafri Arifuddin telah mendaftarkan nama Bacaleg ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Makassar di Jalan Perumnas Raya Antang, Minggu (14/5).
Dengan pengawalan oleh ratusan simpatisan dan pendukung, rombongan DPD II Golkar Makassar terlebih dahulu berkumpul di Sekretariat, Jalan Lasinrang.
Dari 50 Bacaleg yang turut serta menuju kantor KPU Makassar, Fahrul Halim yang tercatat sebagai Wakil sekertaris bidang pemenangan pemilu juga ikut. (rif)