JENEPONTO, BKM — Bupati Jeneponto, H Iksan Iskandar melantik 12 pejabat fungsional. Pelantikan dilakukan dalam sebuah upacara yang diadakan di ruang kerja bupati Jeneponto, Rabu (24/5).
Pelantikan ini bertujuan memperkuat administrasi pemerintahan dan meningkatkan pelayanan publik di wilayah Kabupaten Jeneponto.
Adapun pejabat yang dilantik sebanyak 12 orang, terdiri dari 7 orang Pejabat Pengawas Urusan daerah (PPUD) dan Pejabat Fungsional Pengadaan Barang dan Jasa sebanyak 5 orang.
Acara pelantikan ini dihadiri sejumlah pejabat pemerintah daerah, seperti Sekretaris Kabupaten Jeneponto, Muh Arifin Nur, Kepala BKPSDM, H Haerul GS, Kepala Inspektorat, Maskur, dan veberapa kepala OPD (organisasi perangkat daerah), pejabat lingkup Pemerintah Kabupaten Jeneponto, serta tamu undangan lainnya.
Bupati Iksan menyampaikan pidato pelantikan dengan memotivasi para pejabat yang baru dilantik untuk menjalankan tugas dengan dedikasi dan integritas yang tinggi. Juga menekankan pentingnya tugas dan tanggung jawab yang diemban para pejabat baru ini.
”Saya mengharapkan agar para pejabat yang baru dilantik ini bekerja dengan sepenuh hati dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Saya berharap kita semua dapat melaksanakan tugas dengan profesionalisme dan menjaga integritas dalam setiap keputusan yang diambil,” ujar Iksan.
Lebih jauh Bupati Iksan menjelaskan, pelantikan pejabat fungsional ini sejalan dengan upaya pemerintah saerah untuk terus memperkuat administrasi publik dan memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat.
Iksan juga mengajak semua pihak untuk mendukung upaya-upaya tersebut demi kemajuan dan kesejahteraan daerah. ”Kami berharap pelantikan ini akan memberikan dampak positif bagi kemajuan daerah ini dan semakin memperkuat hubungan antara pemerintah dan masyarakat. Selamat kepada para pejabat yang baru dilantik, dan semoga sukses dalam menjalankan tugas-tugas yang diemban,” ujar Iksan. (rls)