MAROS, BKM — Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Maros telah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun 2023 jenjang TK, SD, dan SMP se-Kabupaten Maros.
Kepala Seksi Pembinaan SMP Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Maros, Andi Takdir kepada wartawan mengatakan, pendaftaran dan pengisian formulir untuk jalur afirmasi dibuka mulai tanggal 12 Juni 2023 sampai 13 Juni 2023.
Sedangkan untuk pendaftaran dan pengisian formulir jalur zonasi atau domisili dilakukan pada tanggal 14 Juni sampai 17Juni 2023.
Sedangkan untuk pendaftaran dan pengisian formulir melalui jalur perpindahan orangtua atau wali dibuka pada tanggal 19 Juni 2023 sampai 20 Juni 2023.
”Ada tiga jalur sistem penerimaan PPDB untuk jenjang TK, SD dan SMP kami buka. Sisa orangtua siswa yang sesuaikan waktu yang sudah kami tentukan,” sebut Takdir.
Ditambahkan Takdir, untuk seleksi atau verifikasi jalur zonasi, afirmasi, perpindahan orangtua/wali dilakukan pada tanggal 22 Juni 2023 sampai 23 Juni 2023.
Sementara pengumuman hasil penetapan peserta didik baru jalur zonasi, afirmasi, perpindahan orangtua tanggal 24 Juni 2023.
”Pengumuman hasil penerimaan PPDB dari tiga jalur diumumkan secara serentak tanggal 24 Juni 2023 mendatang,” kata Takdir.
Kemudian lanjut Takdir, untuk penerimaan PPDB jalur prestasi dan pengisian formulir melalui jalur prestasi khusus SMP tanggal dilakukan pada 26 Juni 2023 sampai 27 Juni 2023.
Kemudian untuk Seleksi atau verifikasi jalur prestasi tanggal 30 Juni 2023 dan pengumumannya khusus untuk jalur prestasi tanggal 1 Juli 2023.
”Untuk peserta dididik yang diterima melalui jalur prestasi melalukan pendaftaran ulang tanggal 3 Juli 2023 sampai 5 Juli 2023,” ujar Takdir.
Ditambahkan Takdir, pelaporan hasil PPDB sejumlah sekolah kepada dinas, paling lambat tanggal 7 Juli 2023. ”Nanti setelah seluruh sekolah melaporkan hasil PPBD-nya baru dilakukan permulaan Tahun Ajaran Baru 2023-2024 dimulai tanggal 10 Juli 2023 dan pelaksanaan Program Pengenalan Lingkungan Sekolah tanggal 10 Juli 2023 sampai 14 Juli 2023,” tutup Takdir. (ari/c)