RANTEPAO, BKM–Istri dari Wakil Bupati Torja Utara Damayanti Batti Frederik Victor Palimbong kini tengah melakukan sosialisasi sebagai bakal calon anggota legislatif (Bacaleg) Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI dari daerah pemilihan (Dapil) Sulsel III meliputi Kabupaten Sidrap, Pinrang, Enrekang, Tana Toraja, Toraja Utara dan Luwu Raya.
Damayanti Batti yang juga ketua Pokja Bunda Paud Torut sudah gencar melakukan sosialisasi di sembilan kabupaten kota.
Hal ini lantaran ketatnya pertarungan di Dapil Sulsel III. Meskipun ketat pertarungan di Dapil Sulsel III seperti menghadapi petahana, namun Damayanti tetap optimis Srikandi Gerindra keterwakilan perempuan (Gender) dirinya tetap berpeluang lolos ke Senayan.
“Apalagi tujuh kursi diperebutkan di kabupaten Sidrap, Pinrang, Enrekang, Tana Toraja, Toraja Utara, Luwu, Palopo, Luwu Utara, dan Luwu Timur, saya optimis kesempatan terbuka,”ujar Damayanti Batti, Kamis (15/6).
Damayanti mengakui bila persaingan untuk mendapatkan dukungan warga Toraja juga bakal ketat, sebab ada petahana dari PDIP yakni Sarce Bandaso serta petahana dari Nasdem yakni Eva Stevani Rataba juga masih turun gunung.
Tak hanya itu, namun di Dapil Sulsel III, terdapat tiga mantan bupati, istri bupati, pengusaha, dan tokoh masyarakat berpengaruh.
“Mereka diantaranya Fredik Kalalembang dan Dewi Sartika Pasande dari Demokrat, Agustina Mangande Bassang dan Welem Sambolangi dari Golkar, Mayer Dengen dari Gerindra serta Nicodemus Biringkanae dari Nasdem, dan Bacaleg lainnya tetap diperhitungkan,” ujar Damayanti.
Adapun petahana yang kembali maju yakni Rusdi Masse yang juga Wakil Ketua Banggar DPR RI, Muhammad Dhevy Bijak dari Demokrat, mantan Bupati Enrekang La Tinro Latunrung dari Gerindra dan Muhammad Fauzi dari Golkar.
Selain itu, juga ada pendatang baru dari Gerindra diantaranya mantan Bupati Luwu, Andi Mudzakkar, Andi Baso Unru, Hj Aisyah Tiar AK dan Ahmad Abdi Baramuli. Juga dari Golkar yakni Hj Andi Fauziah Pujiwatie Hatta, Hasrul Rahman, La Kama Wiyaka dan Muslimin Bando yang kini masih menjabat Bupati Enrekang.
Tak hanya itu, dari Nasdem ada Ketua TP PKK Luwu Hj Hayarna Basmin, Putri Dakka.
Dari PPP ada nama Darwis Ismail dan H Haidir Basir , sedangkan dari PKB ada Irwan Hamid, Epi Pakulu, dan Nurhan Tabau.
Partai Hanura menjagokan Amsal Sampetondok, sedangkan Partai Gelora mengandalkan Ryan Latief dan Jafar Sodding, Amri Arsyid dari PKS serta Amran dari PAN (gus/rif))