MAKALE, BKM — DPRD Tana Toraja menerima Pansus kelembagaan DPRD Mamasa Provinsi Sulbar untuk berkonsultasi membahas Badan Pendapatan Daerah (BPD), Senin (19/6).
Ketua DPRD Tana Toraja Welem Sambolangi didampingi Wakil Ketua Evivana Rombe Datu menerima rombongan Pansus Dewan Mamasa di ruang rapat pimpinan.
Ketua rombongan Pansus DPRD Mamasa Yohannes Karatong mengatakan timnya didampingi delapan anggota Pansus.
Menurut Welem pansus kelembagaan konsultasi ke DPRD Tana Toraja lantaran Pemkab bersama dewan telah menetapkan Perda Kelembagaan No 4 tahun 2022 lalu.
Selain itu Pansus DPRD Mamasa ingin mendapatkan referensi penyusunan Perda kelembagaan didaerahnya.
Usai penetapan Perda Kelembagaan Tana Toraja jelas Welem, bupati telah melantik pejabat struktural sesuai kelembagaan yang ada dengan harapan pejabat yang baru mampu menggerakkan kegiatan perekonomian daerah.
”Pelayanan publik dibutuhkan yang mudah dijangkau, serta keamanan dan kenyamanan hidup masyarakat makin membaik, ”imbuh Welem. (gus/C)