×
Connect with us

Headline

Malam Inagurasi, Ajang Keakraban Maba FKG UMI 2022

-

MAKASSAR, BKM — Untuk melengkapi rangkaian penutupan kegiatan Orientasi Mahasiswa Baru Tahun 2022, Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Muslim Indonesia (FKM UMI) menggelar malam inagurasi. Kegiatan yang menjadi ajang keakraban mahasiswa baru ini berlangsung meriah di Ballroom Phinisi 2 Hotel Claro Makassar, Sabtu, 26 Agustus 2023.

Malam inagurasi ini mengusung tema “Membentuk Karakter Islamiah Sebagai Langkah Menciptakan Gold Generation yang P. E. K. A (Produktif, Edukatif, Kreatif Atraktif) Acara ini mengundang seluruh mahasiswa FKM UMI, khususnya mahasiswa baru angkatan 2022.

Berbagai macam seni tari dan musik meramaikan Festival Seni ini. Bahkan paduan suara, drama musikalisasi dan berbagai macam penampilan modern lainnya ikut mewarnai dan memeriahkan kegiatan tersebut. (rls)

Share

Komentar Anda


Populer Minggu ini