Sulselbar
Warga Beli Lima Galon Perhari

KESULITAN air bersih itu sangat dirasakan warga pesisir Utara Kota Makassar. Warga pun harus menguras isi kantong sedikitnya Rp 25 ribu perhari beli air galong untuk memenuhi kebutuhan.
Warga Galangan Permandian 1, Kelurahan Kaluko Bodoa, Kecamatan Tallo bernama Dea mengaku, sudah dua minggu lebih membeli air galong untuk memenuhi kebutuhannya sehari-hari.
“Selama ini saya beli lima galong perhari dengan harga Rp 5 ribu perhari. Itu juga saya pakai mandi dan masak. Jadi Rp 25 ribu perhari dan sudah dua minggu saya beli galong, ” ucapnya, Minggu (3/9).
Untuk membantu kesulitan warga tersebut, personel Satuan PJR Ditlantas Polda Sulsel salurkan air bersih ke warga Jalan Galangan Permandian 1, Kelurahan Kaluko Bodoa, Kecamatan Tallo. Penyaluran air bersih ke warga pesisir Utara Kota Makassar ini, dipimpin oleh Panit 1 Unit 5 Satuan Patroli Jalan Raya (PJR) Ditlantas Polda Sulsel, Iptu Takbir Akbar. Kasat PJR Ditlantas Polda Sulsel, AKBP Astu Sos menjelaskan, kegiatan bakti sosial ini untuk membantu warga akibat krisis air bersih yang melanda sejumlah kawasan di Kota Makassar.
“Hari ini (kemarin red).kami memberikan bantuan air bersih kepada masyarakat yang terdampak kekeringan di Kaluku Bodoa, Tallo dengan mendatangkan mobil tangki Emergency Water Supplay,” jelas Astu.
Mantan Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Sulsel ini menyebut, pembagian dilakukan di satu titik. Kemudian setiap warga yang membutuhkan air bersih datang di titik tempat penyaluran air bersih.
“Bantuan tersebut disambut baik oleh warga yang menerima air bersih dampak dari El Nino yang melanda di beberapa kawasan saat ini, termasuk di Kota Makassar, ” sebutnya. (jun)
-
Headline4 minggu ago
Tak Lulus Tes, Kontrak Diputus
-
Headline3 minggu ago
Bikin Resah, Pemadaman Listrik Tanpa Pemberitahuan
-
Headline4 minggu ago
Jaksa Tuntut Mati Pemilik Sabu 12 Kg
-
Sulselbar3 minggu ago
Lurah-Disdagkoprinum Sidak Agen LPG
-
Metro4 minggu ago
KAHMI Makassar Bakal Gelar Sejumlah Kegiatan Meriahkan Milad ke-57
-
Metro4 minggu ago
Polimarim Gelar Workshop Pemutakhiran Modul Prodi Nautika
-
Berita4 minggu ago
Jamaah Al Jasiyah Travel Ziarah Seputar Kota Mekkah
-
Politik3 minggu ago
PSI Tak Ingin Buru-Buru Dukung Capres dan Cawapres