MAKASSAR, BKM–Partai Nasdem telah berusia 12 tahun, sejak Sabtu (11/11).
Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-12 Partai Nasdem digelar di Ballroom Nasdem Tower, kantor DPP Partai Nasdem, Jakarta Pusat.
Selain itu, HUT Partai Nasdem ini juga dihadiri bakal calon Presiden (Bacapres) Koalisi Perubahan Anies Baswedan dan bakal calon Wakil Presiden (Bacawapres) Abdul Muhaimin Iskandar.
Pada peringatan HUT ke-12 ini, Anies dan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh memberikan pidato politik dalam HUT ke-12 ini.
Ketua DPW Nasdem Sulsel Rusdi Masse (RMS) ikut hadir bersama anggota Fraksi Nasdem se-Sulsel lainnya.
Sementara, pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasdem Kabupaten Kota di Indonesia, mengikuti secara virtual di masing-masing kantor.
Seperti yang dilaksanakan pengurus DPD Nasdem kabupaten dan Kota di Sulawesi Selatan yang kompak merayakan Hut ke-12 di sekretariat masing-masing.
Meski hanya mengikuti secara virtual melalui vidio zoom meeting, namun para pengurus, kader dan simpatisan di Sulsel tetap antusias merayakan HUT Partai Nasdem
Bahkan, para pengurus ikut manyajikan sejumlah makanan khas saat mengikuti zoom meetung Hut Partai NasDem. Seperti menyediakan nasi tumpeng dan kue-kue tradisional lainnya. (rif)